Suara.com - Sedang mencari ide minuman dingin yang enak untuk menu berbuka puasa nanti? Cobain resep es lidah buaya, yuk! Mungkin Anda baru pertama kali mendengar nama es lidah buaya satu ini. Siapa sangka, tanaman alami serbaguna ini bisa diolah jadi minuman es yang menyegarkan dan mudah banget dibuat! Manfaat minum es lidah buaya salah satunya adalah melancarkan pencernaan, sehingga puasa Anda makin lancar! Yuk, simak resep es lidah buaya simple dan praktis ala Dapur Heni berikut ini.
Bahan Es Lidah Buaya yang Dipersiapkan
- Lidah buaya yang dagingnya cukup tebal, jumlah sesuai selera
- Air dan sedikit garam (untuk merendam lidah buaya)
- 250 ml air untuk merebus
- daun pandan
- 4-5 sendok makan gula pasir (bisa disesuaikan)
- 1 sendok makan biji selasih, direndam
- Sirup cocopandan (sesuai selera)
- Es batu secukupnya
- Irisan jeruk lemon/jeruk nipis peras (opsional)
Langkah Pembuatan Es Lidah Buaya
- Pertama, kupas kulit lidah buaya dengan hati-hati dari sisi pinggirnya dahulu untuk diambil dagingnya yang tebal. Potong daging lidah buaya sesuai selera.
- Untuk menghilangkan lendir dari daging lidah buaya, rendam terlebih dahulu selama kurang lebih 10 menit di dalam air yang sudah diberi sedikit garam.
- Masak terlebih dahulu daging lidah buaya, rebus 250 ml air dan tambahkan daun pandan untuk menghilangkan bau langu dari lidah buaya.
- Tambahkan 4-5 sendo makan gula pasir, kemudian aduk.
- Setelah mendidih, masukkan potongan lidah buaya, tunggu hingga mendidih secara merata. Matikan kompor dan biarkan hingga dingin.
- Siapkan air dan rendam 1 sdm biji selasih dalam mangkuk kecil.
- Mulai sajikan es lidah buaya. Siapkan gelas saji, tuang sirup cocopandan secukupnya.
- Tambahkan es batu secukupnya, masukkan irisan jeruk lemon atau jeruk nipis yang diperas.
- Masukkan potongan lidah buaya yang sudah matang dan biji selasih yang sudah direndam.
- Es lidah buaya siap dinikmati dalam keadaan dingin dan segar.
Itulah daftar bahan dan resep es lidah buaya yang praktis dan mudah banget dibuat sendiri di rumah! Anda bisa mengkreasikan berbagai resep es segar dan nikmat lainnya untuk menu berbuka puasa. Selamat mencoba ya!
Baca Juga: 200 Liter Miras Cap Tikus Disita dari Seorang Warga di Gorontalo
Kontributor : Yulia Kartika Dewi