3 Resep Es Kopyor yang Mudah dan Enak, Andalan Menu Buka Puasa Bareng Keluarga

Sabtu, 26 Maret 2022 | 17:00 WIB
3 Resep Es Kopyor yang Mudah dan Enak, Andalan Menu Buka Puasa Bareng Keluarga
Es Kopyor. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bahan:

  • 65 ml santan instan
  • 1 sachet nutrijel plain
  • 700 ml air
  • 3 sdm gula pasir
  • Sirup frambozen
  • Biji selasih, rendam dengan sedikit air
  • Es batu

Sirup Frambozen

  • 500 ml gula pasir
  • 500 ml air
  • 2 sdt framboz
  • 1/2 sdt pewarna makanan warna merah tua

Cara Membuat Es Kopyor Selasih

  1. Pertama, buatlah sirup frambozen dengan mencampur air dan gula. Aduk sampai mendidih dan air sedikit menyusut. Tambahkan frambozen dan pewarna, aduk-aduk merata. Matikan api dan dinginkan
  2. Setelah itu, campurkan santan, gula, dan air, aduk sampai rata.
  3. Tambahkan nutrijel, lalu rebus sambil diaduk. Tunggu sampai gula larut dan air mendidih.
  4. Selanjutnya, siapkan es batu untuk menuangkan adonan nutrijel secara perlahan ke dalam mangkuk berukuran besar
  5. Setelah itu, tuangkan ke dalam gelas saji dan tambahkan sirup, biji selasih, serta es batu.
  6. Es kopyor selasih siap dinikmati.

Itulah beberapa resep es kopyor yang bisa coba dibuat di rumah. Selamat mencoba!

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI