Ketika Anda kurang tidur, Anda biasanya akan tampak lebih sedih atau lelah. Kondisinya bakal berbeda jika Anda punya waktu yang cukup untuk istirahat di malam hari.
Produk perawatan kulit bisa bekerja optimal
Konsistensi aliran darah saat Anda tidur cantik di malam hari juga memungkinkan kulit mendapatkan manfaat dari bahan-bahan yang terkandung dalam produk kecantikan Anda. Gunakan skincare andalan Anda sebelum tidur dan minum banyak air di siang hari untuk menjaga kulit tetap terhidrasi.
Menjaga kesehatan rambut
Kurang tidur dapat menyebabkan rambut rontok, patah, rusak, dan bahkan pertumbuhan terhambat. Folikel rambut, tempat pertumbuhan rambut dimulai, mendapatkan nutrisi, vitamin, dan mineral dari aliran darah. Nah, ketika aliran darah berkurang karena kurang tidur, rambut akan mendapat lebih sedikit nutrisi.
Itulah beberapa manfaat tidur cantik untuk perawatan kulit. Tidur yang berkualitas pada dasarnya baik untuk kesehatan tubuh, kan?