Suara.com - Membuka usaha kuliner memang harus bersiap menjalani segala tantangan. Salah satunya adalah ketika dagangan sepi dan tak kunjung laku.
Perasaan sedih pun bisa saja muncul ketika pedagang makanan lain di lokasi yang berdekatan justru laris manis. Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok @rafiii.e.
Dalam unggahan itu, seorang warganet mereka, perbedaan yang kontras antara dua pedagang makanan. Di sisi kiri, seorang pedagang makanan sangat ramai didatangi pembeli.
Hampir semua meja terisi penuh, dan antrean pun sangat banyak di depan pedagang. Namun ketika kamera diarahkan ke sebelah kanan, hal berbeda justru tampak.
Seorang pedagang makanan dengan gerobak sederhana hanya bisa terdiam menunggu pelanggan datang. Pedagang tersebut hanya duduk di kursi plastik samping gerobaknya.

Tak ada satu pun pelanggan yang datang untuk membeli makanan di pedagang itu. Pada tikar yang digelar pun tak tampak satu orang pun yang tengah menikmati sajiannya.
"Rezeki sudah berporsi," tulis warganet ini dalam caption unggahannya. Diketahui bahwa lokasi pedagang tersebut berada di salah satu pinggr jalan di Malang.
Suasana ini pun benar-benar terasa menyedihkan bagi banyak orang yang melihat. Jarak yang tak terlalu jauh, namun perbedaan yang sangat mencolok benar-benar terasa.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian publik. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Iseng Potong Rambut di Salon Sepi Pemuda Ungkap Kisah Haru Ibu Tukang Cukur
"Semoga setelah muncul video ini, bapak penjual makanan itu juga ramai dan laris manis dagangannya. Amin," komentar seorang warganet.