Praktis dan Hemat Waktu, Begini Cara Membuat Oseng Jamur Tiram Lezat untuk Sarapan

Arendya Nariswari Suara.Com
Selasa, 22 Maret 2022 | 11:15 WIB
Praktis dan Hemat Waktu, Begini Cara Membuat Oseng Jamur Tiram Lezat untuk Sarapan
Tumis Jamur Kacang Panjang. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di pagi hari, tak jarang kita dibuat bingung dengan menu sarapan apa yang harus disajikan atau hendak dibawa sebagai bekal oleh keluarga. Nah, menu oseng jamur tiram ini dapat Anda jadikan pilihan.

Tak melulu dimasak dengan tepung dan digoreng, jamur tiram juga nikmat jika diolah menjadi tumis.

Oseng jamur tiram ini paling nikmat jika disantap dengan seporsi nasi hangat dan juga lauk tambahan seperti telur dadar.

Tidak butuh waktu lama, oseng jamur tiram ini dapat dihidangkan dalam waktu kurang dari 15 menit saja.

Baca Juga: Survei: Baru 69 Persen Masyarakat Indonesia yang Rutin Sarapan Selama Seminggu

Bahan yang dibutuhkan juga terbilang sedergana alias tak sulit dicari. Nah, berikut kami rangkum cara membuat oseng jamur tiram dari laman Hops.id---Jaringan Suara.com, Selasa (22/3/2022).

Bahan-bahan:

  • 1/4 kilogram jamur tiram
  • 2 sendok kecap manis
  • 2 buah tahu
  • 2 buah tomat
  • 3 buah cabe rawit
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sendok makan gula1/2 sdm garam
  • 1/2 gelas air putih
  • 1 ruang jahe
  • 1/2 ruas kunyit

Cara membuat oseng jamur tiram

  1. Haluskan cabe rawit,bawang merah bawang putih dan jahe serta kunyit serta iris tomat
  2. Bersih kan jamur iris kecil dan potong-potong tahu.potong dadu
  3. Nyalakan api kecil, lalu masukan bumbu langkah 1 tumis sedikit minyak goreng dan api sedang hingga harum.
  4. Tambahkan jamur dan tahu yg sdh di cuci bersih tambahkan sedikit air aduk aduk.
  5. Biarkan hingga air kering tambahkan 1/4 sdm garam & 1 sdm gula sesuai selera juga boleh
  6. Aduk rata.angkat dan sajikan bersama tomat yg sdh di iris tipis, dan siap dimakan

Oseng jamur tiram ini sangat cocok untuk menu kamu sarapan di rumah bersama keluarga. Yuk coba resep ini, dijamin enak dan praktis.

Baca Juga: Cara Membuat Bubur Ayam Pakai Rice Cooker, Enak Nggak Pakai Ribet

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI