Pria Ini Sukses Jual Baju Bekas Mickey Mouse Senilai Rp3 Juta, Harganya Jadi Perdebatan Warganet

Senin, 21 Maret 2022 | 14:14 WIB
Pria Ini Sukses Jual Baju Bekas Mickey Mouse Senilai Rp3 Juta, Harganya Jadi Perdebatan Warganet
Pria Jual Kaos Lusuh Rp3 Juta, Bikin Warganet Berdebat (tiktok.com/@nikpokden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aksi seorang pria yang menjual baju bekas sedang menjadi sorotan warganet. Pria tersebut menjual baju bekas yang sudah tampak lusuh dengan harga selangit.

Melansir World of Buzz, penjual yang menggunakan nama Nikpokden tersebut viral di TikTok setelah menunjukkan baju yang ia jual.

Nikpokden diketahui menjual kaos warna kuning pucat dengan gambar karakter Mickey Mouse berukuran besar di bagian depan dan belakang.

Meski begitu, kaos vintage tersebut sudah terlihat lusuh. Beberapa warganet juga menganggap kaos itu tampak 'tua' dan 'jelek'.

Baca Juga: Ngakak! Ikuti Saran soal Makanan Direbus, Penjual Pecel Lele: Ikannya Malah Berenang

"Sold out. RM 890. Alhamdulillah," tulis caption dalam unggahan tersebut. Rupanya, kaos itu terjual dengan harga sekitar Rp3 juta.

Pria Jual Kaos Lusuh Rp3 Juta, Bikin Warganet Berdebat (tiktok.com/@nikpokden)
Pria Jual Kaos Lusuh Rp3 Juta, Bikin Warganet Berdebat (tiktok.com/@nikpokden)

Sejak dibagikan, tidak sedikit warganet yang mengira jika penjual tersebut salah memberikan harga.

"Typo itu, RM 8,90," ungkap salah satu komentar tak percaya.

Meski begitu, banyak pula yang mendukung penjual satu ini. Walau menjual barang yang sudah lusuh, kaos tersebut ternyata adalah barang limited edition.

"Hanya beberapa orang yang tahu nilai kaos semacam ini," tulis komentar lain.

Baca Juga: Kisah Haru Pengantin Wanita Hari H Pakai Kursi Roda hingga Sungkem ke Ibundanya

"Aku membeli kaos yang sama seharga RM 2.000 (Rp6,8 juta). Harga kaos ini sudah murah," imbuh warganet lain.

"Ini baju vintage. Seseorang pernah memberitahuku hanya ada 2.000 kaos yang dicetak. Itulah sebabnya ini mahal tapi ada banyak orang yang ingin membeli," jelas komentar lainnya.

Pria Jual Kaos Lusuh Rp3 Juta, Bikin Warganet Berdebat (tiktok.com/@nikpokden)
Pria Jual Kaos Lusuh Rp3 Juta, Bikin Warganet Berdebat (tiktok.com/@nikpokden)

Penjual dengan nama Nikpokden ini sendiri menjelaskan bahwa dirinya sudah mulai berjualan baju bekas sejak tahun 2017.

Sementara, kaos Mickey Mouse warna kuning tersebut dibeli oleh salah satu pelanggan setia yang berasal dari Kelantan.

Menurut Nikpokden, pelanggannya tersebut memang suka mengoleksi barang yang berhubungan dengan Mickey Mouse.

Sementara, kaos yang dijual tersebut adalah item vintage dari tahun 80-an. Sementara, Nikpokden juga menjelaskan jika kaos itu tampak lusuh karena baru dikeluarkan dari tumpukan pakaian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI