Suara.com - Setelah menandatangani kesepakatan dengan Spotify pada Agustus 2022 lalu, Meghan Markle pun kini bersiap untuk merilis series podcast solo pertamanya.
Dikutip dari People, juru bicara Archewell Audio telah mengonfirmasi bahwa series podcast Duchess of Sussex tersebut akan mulai diluncurkan pada musim dingin tahun ini. Rincian lebih lanjutnya akan segera dirilis dalam waktu dekat.
Pada 2020 lalu, Meghan dan sang suami Pangeran Harry memberi tahu bahwa mereka akan memproduksi podcast lewat perusahaan bernama Archewell Audio yang bekerja sama dengan Spotify.
Lewat siaran pers yang dikeluarkan raksasa streaming tersebut, podcast yang dihadirkan Pangeran Harry dan Meghan merupakan upaya untuk membangun komunitas melalui pengalaman, narasi, dan nilai bersama.
Baca Juga: Geramnya Awkarin karena Dapat Undangan Podcast Pasca Gagal Menikah, Publik: Mikirin Cuan Doang
Baik Pangeran Harry maupun Meghan Markle juga ingin podcast yang mereka hadirkan dapat membuat manusia saling terhubung satu sama lain.
"Dengan tantangan tahun 2020, tidak pernah ada waktu yang lebih penting untuk melakukannya, saling mendengar dan berbagi cerita, kita diingatkan betapa kita semua saling terhubung," kata kedua bangsawan Inggris tersebut dikutip dari New Idea, Senin (21/3/2022).
Dalam podcast pertama mereka yang tayang 2020 lalu, keduanya menghadirkan bintang tamu Elton John, Tyler Perry, Stacey Abrams, James Corden serta cameo manis dari putra mereka, Archie.
Dan pada Januari tahun ini, Meghan dan Harry bergabung dalam daftar selebriti mendesak Spotify untuk mengatasi penyebaran misinformasi terkait Covid-19 di platform tersebut.
Ini dikaitkan dengan podcast yang dilakukan Neil Young dan Joe Rogan yang menyebarkan retorika anti-vaksin dalam acara bertajuk The Joe Rogan Experience.
"April lalu, salah satu pendiri kami mulai mengungkapkan keprihatinan kepada mitra kami di Spotify tentang konsekuensi yang terlalu nyata dari kesalahan informasi Covid-19 di platformnya," kata Duke dan Duchess dalam sebuah pernyataan.
"Kami berharap Spotify dapat bertamu saat ini dan berkomitmen untuk melanjutkan pekerjaan kami bersama seperti sekarang," pungkasnya.