Sosok Pria yang Mengaku Sebagai Orang Paling Bahagia di Dunia, Sudah 20 Tahun Tinggal di Kapal Pesiar

Pria tersebut memutuskan tinggal di kapal pesiar setelah pensiun lebih cepat.
Suara.com - Setiap orang memiliki cara mereka masing-masing untuk bahagia. Salah satu contoh adalah pria yang mengaku sebagai orang paling bahagia di dunia ini.
Melansir Oddity Central, seorang pria mengungkap bahwa ia punya gaya hidup unik agar tetap bahagia. Pria tersebut tinggal di kapal pesiar.
Berbeda dari orang lain yang pergi liburan dengan kapal pesiar, pria bernama Mario Salcedo tersebut sudah menghabiskan 23 tahun hidupnya di atas kapal.
Mario Salcedo adalah seorang pensiunan. Sebelum tinggal di kapal pesiar, ia bekerja di industri keuangan.
Baca Juga: 5 Film Indonesia Adaptasi Lagu, Komang Jadi yang Terlaris
Jika ditotal, Mario sudah naik ratusan kapal pesiar selama 23 tahun hidupnya. Aktivitasnya ini hanya terhenti selama 1,5 tahun karena pandemi.

Mario sendiri awalnya tertarik untuk tinggal di kapal pesiar karena pekerjaannya mengharuskan ia untuk traveling ke berbagai negara.
Saat itulah, Mario sering melihat orang-orang lain yang berlibur. Pria ini akhirnya memutuskan untuk berhenti bekerja di tahun 1997 dan ganti bersenang-senang.
"Ada banyak orang-orang ini di pantai yang bersenang-senang. Masalahku adalah aku bepergian dengan jas, dasi, dan koper," jelas Mario.
"Akhirnya di umur 47 tahun, aku meninggalkan pekerjaanku," tambah Mario.
Baca Juga: MS Seven Seas Voyager Sandar di Celukan Bawang, Perkuat Citra Buleleng Akan Destinasi Kapal Pesiar
Mario sendiri sebelumnya tidak pernah naik pesiar ketika masih bekerja. Karena penasaran, ia pun memesan 6 perjalanan pesiar sekaligus.