Suara.com - Meski hunian bergaya minimalis tengah populer, namun memiliki rumah megah nan klasik tetap menjadi impian banyak orang Indonesia. Dikatakan oleh CEO Rumah Klasik, Yudhie, ada perbedaan mendasar dari proses pembuatan rumah klasik dengan rumah minimalis.
"Rumah mewah dengan gaya Eropa cenderung memiliki detail khusus yang lebih banyak dibandingkan rumah dengan jenis rumah tipe lain, misal minimalis," kata Yudhie, dikutip Suara.com dari siaran pers, Kamis (17/3/2022).
Sehingga, tambahnya, proses pembangunan rumah klasik cenderung memakan waktu lebih lama dengan kasus ketidaksesuaian detail bangunan akhir dengan rancangan cetak biru yang sering terjadi.
"Nah di sinilah Rumah Klasik hadir dengan tim arsitek yang sudah memiliki pengalaman lebih dari 25 tahun untuk membangun hunian mewah bergaya Eropa hanya dalam waktu delapan sampai sembilan bulan saja," tambahnya,
Baca Juga: 5 Tips Mudah Renovasi Rumah yang Hemat Biaya
Rumah Klasik sendiri merupakan konsultan arsitektur dan kontraktor yang berbasis di Jakarta Timur, yang telah melakukan ekspansi penyediaan jasa konsultasi dan pembangunan hunian bergaya klasik di luar pulau Jawa.
Lebih lanjut, sebuah hunian bisa dikatakan memiliki gaya klasik Eropa jika berbentuk simetris, memiliki pilar yang menjulang tinggi di bagian fasad rumah, serta kolom yang besar.
Hunian mewah bergaya Eropa yang digarap oleh Yudhie dan tim sendiri kerap memiliki konsep timeless dan unik dengan mengombinasikan detail arsitektur Eropa dengan penataan berbasis Feng Shui seperti penempatan pintu, arah kasur, dan lainnya.
Selama 25 tahun, Rumah Klasik telah dipercaya untuk membangun hunian untuk ratusan pengusaha besar di Indonesia. Yudhie mengatakan, ia dan perusahannya fokus membantu konglomerat atau pengusaha besar di Indonesia untuk memiliki hunian atau tempat singgah impian.
"Seiring dengan meningkatnya permintaan untuk pembangunan hunian mewah bergaya Eropa, kami akan terus memperluas layanan di berbagai macam daerah di Indonesia tahun ke depan dan mengukuhkan posisi sebagai konsultan arsitektur dan kontraktor hunian mewah bergaya klasik Eropa terkemuka di Indonesia," tutup Yudhie.