Warganet lain ikut berkomentar. "Tampilan tidak perlu, yang penting nikmat nomor satu," ujar warganet ini.
"Coba masak barengan nasi, pasti wangi nasinya. Timggal nambahin kecap asin dan manis diaduk-aduk kalau udah matang," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (12/3/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 13 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!