Ritel Fitur Peralatan Rumah Tangga Ini Tawarkan Fitur Virtual Tour, Apa Itu?

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Sabtu, 05 Maret 2022 | 12:26 WIB
Ritel Fitur Peralatan Rumah Tangga Ini Tawarkan Fitur Virtual Tour, Apa Itu?
Ilustrasi sedang belanja online. Foto oleh Anthony Shkraba dari (Pexels/mamafilo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi Covid-19 ternyata tidak menghentikan ritel peralatan rumah tangga, IUIGA untuk terus ekspansi. Baru-baru ini mereka mmebuka gerai ke-6nya di Kota Kasablanka.

“Pembukaan gerai ke-6 merupakan jawaban kami atas banyaknya permintaan bagi kami hadir di Mall Kota Kasablanka. Gerai yang berlokasi di LG juga dilengkapi dengan teknologi Ritel+ IUIGA seperti Virtual Tour, Self-Checkout, dan Self-Pickup, “ujar William Firman, Managing Director IUIGA Indonesia.

Virtual tour akan membuat konsumen dapat mengunjungi gerai secara virtual dari manapun mereka berada sehingga konsumen dapat mencoba dan melihat produk secara langsung sebelum membeli. Fitur Self-Checkout akan mebuat konsumen dapat melakukan transaksi tanpa kasir.

Hal ini akan membuat konsumen dapat menghindari antrian di kasir dan meminimalisir interaksi di dalam gerai khususnya selama pandemi. Sedangkan Self-Pickup diperuntukkan bagi konsumen yang membeli online dan ingin mengambil barang di gerai IUIGA.

Baca Juga: Ikut Lestarikan, Retail Ini Kolaborasi Dengan Desainer Muda Buat Shoping Bag Motif Batik

Gerai ke-6 IUIGA di Kota Kasablanka. (Dok: Istimewa)
Gerai ke-6 IUIGA di Kota Kasablanka. (Dok: Istimewa)

"Dengan menggunakan fitur Self-Pickup, konsumen tidak perlu membayar biaya kirim. Seluruh fitur IUIGA tersebut dapat diakses melalui aplikasi IUIGA yang ada di IOS ataupun Android, sehingga pengalaman berbelanja dapat menjadi lebih mudah dan nyaman," ujar WIlliam Firman.

Saat ini di seluruh gerai IUIGA memberikan diskon menarik untuk para konsumennya yang berbelanja hingga akhir Maret 2022, yaitu potongan Rp50 ribu dengan minimum transaksi Rp500 ribu untuk seluruh produk kecuali kategori furniture, luggage, dan gift.

Selain itu, IUIGA juga memberikan voucher belanja senilai Rp50.000 tanpa minimum transaksi khusus untuk pengguna baru yang bertransaksi di aplikasi IUIGA.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI