Suara.com - Sebuah pesan berantai berisi hoaks yang menyebut cumi frozen berasal dari dubur babi yang beredar di WhatsApp membuat warganet keheranan.
Hadirnya WhatsApp memang telah mempermudah komunikasi kita sehari-hari saat ini. Namun, tak jarang aplikasi mengirim pesan ini disalahgunakan oleh orang-orang tak bertanggung jawan untuk menyebarkan berita palsu.
Hal tersebut tentu menimbulkan kebingungan, terutama bagi orang yang lebih tua. Di Twitter, seorang warganet asal Malaysia bercerita tentang ibunya yang menerima pesan WhatsApp terkait statua kehalalan produk makanan beku.
Dilansir M Star, dalam tangkapan layar, orang yang mengirim pesan WhatsApp tersebut membagikan foto potongan cumi yang melingkar seperti cincin.
Orang itu mengklaim bahwa cumi yang sering dijadikan hidangan calamari tersebut tidak dibuat menggunakan cumi asli, melainkan dibuat dari bagian dubur babi.
"Assalamualaikum sahabat, mau share info, ini adalah dubur babi. Mirip seperti cincin cumi, dia besar dan putih. Kalau cumi biasanya ada titik-titik. Takut dibeli. Sekilo di Perlis RM 7.90. Di KL (Kuala Lumpur) RM11. Tapi di plastik," tulis pesan viral tersebut.
"Jadi, teman-teman jangan berani membeli. Tapi mereka pandai memasang tanda halal," klaim orang itu itu lagi.
Setelah dibagikan akun @qeels88 melalui Twitter, rupanya pesan hoaks tersebut langsung menarik perhatian warganet. Bahkan sampai saat ini, postingan itu telah mendapatkan lebih dari 8.100 tanda suka.
Berbagai komentar pun ditinggalkan warganet terkait hal tersebut. Tentu saja, banyak yang tak percaya dengan berita hoaks yang beredar itu. Sayangnya, karena menyasar orang yang lebih tua, tak sedikit ibu dan ayah mereka yang percaya dengan kabar itu.
Baca Juga: Sender Galau Dia dan Pacar Beda Agama, Kini Rebutan Mau Pindah, Alasan Bukan Bucin
"Harga babi memang sudah cukup mahal, jadi mengapa mereka ingin menipu umat Islam dengan menjual produk berlogo Halal ini?," tanya seorang warganet.
"Babi susah buang air besar. Bagaimana caranya mengambil anusnha?. Berapa babi yang dibutuhkan untuk mendapatkan seplastik cincin cuma palsu ini?," kata yang lain.