Suara.com - Makanan pedas memang banyak peminatnya karena menggugah selera makanan. Bahkan uniknya, olahan sambal dan makanan pedas bisa Anda sajikan sesuai tingkat kepedasan yang diinginkan.
Penasaran apa saja rekomendasi makanan pedas khas Nusantara yang barangkali belum pernah Anda coba? Yuk, simak daftarnya berikut ini.
1. Sambal Cibiuk
Sambal cibiuk adalah satu dari banyak sambal khas daerah di Indonesia. Garut yang terkenal berbagai makanan olahan santan, juga terkenal dengan sambal Cibiuk yang nikmat dan bikin nagih ini.
Sambal cibiuk ini dahulu merupakan hasil racikan penyebar agama Islam di Jawa Barat. Sambal cibiuk cocok disantap bersama nasi hangat, ayam bakar bumbu spesial dan lalapan segar.
2. Sop Kesrut
Rekomendasi makanan pedas dari Banyuwangi satu ini memiliki nama cukup unik, yaitu sup kesrut. Kesrut berasal dari istilah perilaku menahan cairan dari hidung saat menyantap makanan pedas.
Sup ini memiliki kuah pedas yang berasal dari cabai rawit yang pedasnya menggigit lidah. Bahan utama sop kesrut adalah daging bebek muda yang tidak alot. Sambal tempong adalah teman makan sup kesrut yang nikmat!
3. Ceker Mercon
Baca Juga: Dari Kopi Hingga Kacang-kacangan, Ini makanan dan Minuman yang Baik untuk Liver
Rekomendasi makanan pedas berikutnya adalah ceker mercon. Ceker lembut berselimut sambal pedas merah yang nikmat. Ceker mercon sedap kaya akan bumbu rempah rica-rica.
BERITA TERKAIT
Warteg Gratis Alfamart, Wings Group dan Bank Aladin Bagikan 54.000 Paket Makanan Berbuka Selama Ramadan di 36 Kota
14 Maret 2025 | 11:59 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI