Suara.com - Perjalanan karya wisata bersama teman-teman sekolah menjadi momen menyenangkan bagi banyak siswa. Hal tersebut bahkan menjadi sesuatu yang terus diingat oleh banyak orang karena berisi keseruan dan sukacita.
Inilah yang tampak pada video yang diunggah seorang warganet di TikTok miliknya. Sayangnya, saat itu momen menyenangkan tiba-tiba saja berubah menjadi hal mengerikan yang kak terduga.
Awalnya, dalam video yang diunggah akun @risnaa656, terlihat seluruh siswa yang tengah berada di sebuah bus dalam perjalanan karya wisata bersenang-senang. Mereka bernyanyi bersama sambil menyalakan lampu ponsel masing-masing.
Tak lama, semua itu berubah menjadi ketakutan. Di mana, satu persatu siswa yang berada di dalam bus bertingkah seperti seseorang yang sedang kesurupan. Melihat hal ini, siswa lainnya berusaha melantunkan ayat suci untuk membantu siswa lainnya.
Momen malam di bus itu menjadi mencekam. Tentu saja ini menarik perhatian banyak warganet, bahkan telah dilihat lebih dari 5 juta kali dengan 700 ribu tanda suka.
Tak sedikit pula yang meninggalkan komentar dalam video tersebut. Rata-rata mereka menuliskan bahwa kehebohan para siswa tersebut di dalam bus saat malam hari mungkin mengganggu ketenangan penunggu di sana.
"Makanya kalo diperjalanan perbanyak berdoa," kata @manuxxxxxx.
"Segala yang berlebihan akan terjadi keburukan," tambah @raflxxxxxx.
"Abis nyanyi bareng jadi ngaji bareng," ujar @yhs3xxxx.
"Mami gw bilang: senang senang bole tpi jangan kelewatan," tambah @situxxxxxx.
Penasaran dengan video lengkapnya? Simak lewat tautan TikTok berikut ini ya!