Suara.com - Momen seorang pria yang mengungkapkan rasa sayangnya ke sang nenek telah menjadi viral di media sosial. Pasalnya, jawaban neneknya berhasil membuat warganet terharu.
Momen manis itu diunggah oleh pria tersebut melalui akun TikToknya @sadboyskediri. Adapun Suara.com telah mendapat izin untuk menuliskan momen tersebut.
"Ini aku memberanikan diri buat omong sesuatu ke mbah," tulisnya dalam keterangan video seperti dikutip Suara.com, Selasa (1/3/2022).
Dalam video, pria ini langsung berjalan menuju ke tempat neneknya berada. Neneknya tampak duduk sendiri di ruang keluarga.
Saat itu, pria ini ingin mengungkapkan rasa sayangnya kepada sang nenek meskipun ia sempat malu mengungkapkannya.
"Sebenarnya sih aku malu buat omong ini ke mbah," lanjutnya.
Sebelumnya, ia terlihat mengobrol untuk basa-basi kepada neneknya. Setelah itu, ia langsung mengungkapkan isi hatinya kepada nenek.
"Aku pengen ngomong ke mbah," ucapnya kepada sang nenek.
"Sebelumnya aku malu mau ngomong ke mbah, tapi ya daripada aku pendam, yaudah aku bilang aja sekarang," ungkapnya.
Baca Juga: Capek Pulang Kerja, Orang Ini Dibikin Elus Dada Tetangga Yang Parkir Mobil Melintang di Jalan
Pertama, pria ini bertanya terlebih dahulu kepada sang nenek, apakah sang nenek menyayanginya. Neneknya pun menjawab bahwa ia menyayangi cucunya.