Sebelum Sikat Gigi, Jangan Lupa Baca Doa Ini

Senin, 28 Februari 2022 | 22:09 WIB
Sebelum Sikat Gigi, Jangan Lupa Baca Doa Ini
Ilustrasi sikat gigi. (Sumber: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sama seperti halnya bagian tubuh yang lainnya, menjaga kebersihan mulut sangatlah penting. Itu sebabnya, kita dianjurkan untuk rutin sikat gigi sehari minimal dua kali.

Menggosok gigi tidak hanya mencegah dari penyakit maupun bakteri, tetapi juga menjaga kebersihan dan mencegah bau mulut.

Dan karena Islam adalah agama yang sangat mencintai keindahan dan kebersihan, kita pun sangat dianjurkan untuk membersihkan mulut secara teratur. Tak hanya untuk kesehatan, tetapi juga baik untuk syariat.

Nah, sebelum sikat gigu, sangat disarankan untuk membaca doa terlebih dahulu. Inilah doa yang dapat kita baca sebelum menyikat gigi, yang dikutip dari laman NU Online.

Baca Juga: 5 Doa Hilangkan Gelisah, Tak Enak Hati Hingga Perasaan Gundah Gulana

Allhumma bayyidh bih asnn, wa syudda bih litstî, wa tsabbit bih laht, wa brik l fhi, y arhamar rhimn.

Artinya:

"Ya Allah, putihkanlah gigiku, kuatkan gusiku, teguhkan rongga kerongkonganku (faring) melalui pembersih gigi (siwak/gosok gigi). Berkahilah diriku melaluinya, wahai Zat yang maha pengasih."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI