Suara.com - Tanda pria yang tidak pernah menyerah dalam hubungan asmara menjadi berita hits lifestyle paling banyak dibaca hari ini, Kamis (24/2/2022).
Ada juga kisah anak yang selalu dinyinyirin ibu setiap beli makanan hingga posisi pelaminan yang bikin pengantin gagal paham.
Simak rangkuman berita lifestyle menarik lainnya dari Suara.com, berikut ini.
1. 5 Tanda Pria yang Tidak Menyerah dalam Menjalani Hubungan Asmara, Pasanganmu Termasuk?
Berbagai masalah seringkali hadir dalam sebuah hubungan asmara. Jika terus-terusan, seseorang tidak jarang merasa lelah hingga selalu berpikir untuk mengakhiri kisah cinta yang telah lama dijalani bersama pasangan. Namun, banyak juga pria yang enggan menyerah untuk menjalani hubungan amsmarnya bersamamu.
Berikut, 5 tanda pria yang tidak menyerah dalam menjalani hubungan asmara. Kamu patut mempertahankannya!
2. Viral Curhat Anak Selalu Dinyinyiri Ibu Setiap Kali Belikan Makanan untuk Keluarga, Warganet Adu Pendapat
Membelikan makanan untuk keluarga di rumah bisa menjadi salah satu cara menunjukkan perhatian. Biasanya keluarga pun akan merasa senang saat dibelikan makanan untuk disantap bersama.
Baca Juga: Berita Hits Kesehatan: Gejala Omicron yang Muncul Saat Tidur, Beda Sakit Kepala Flu dan Covid-19
Namun siapa sangka, seorang warganet justru mengalami hal sebaliknya. Ia merasa sang ibu tak menyukai ketika ia membawakan makanan ke rumah.
3. Viral Posisi Pelaminan Pengantin Ini Bikin Gagal Paham, Fotografer Auto Menangis
Setiap pasangan pengantin tentu ingin agar pernikahan mereka diabadikan dalam bentuk foto dan video. Untuk itu, posisi pelaminan perlu menjadi perhatian.
Meski begitu, posisi pelaminan juga menyesuaikan dengan keadaan venue yang ada. Salah satu contoh adalah pelaminan satu ini.
4. Dapat Driver Ojol Perempuan, Wanita Ini Gercep Langsung Buatkan Cookies Sebagai Hadiah
Driver ojek online (ojol) hingga saat ini masih didominasi kaum pria. Namun, bukan berarti tak ada wanita yang menjadi driver ojol.
Seorang penjual kue berbagi pengalamannya ketika mendapat driver ojol wanita untuk mengantar pesanannya. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @kangkukis.
5. 8 Tanda yang Menunjukkan Bahwa Kamu Cantik, Bagaimana Menurut Kamu?
Definisi cantik tentunya akan berbeda bagi satu orang dengan orang yang lain. Ini bisa dilatarbelakangi oleh perbedaan budaya, sudut pandang, tingkat pengetahuan, maupun nilai dan norma yang dianut oleh sebagian masayarakat. Tidak ada standar pasti untuk mengukur dan menentukan apakah kamu cantik atau tidak. Bisa jadi di budaya A kamu akan dianggap kurang cantik, tapi bisa juga di budaya B kamu akan dianggap cantik atau bahkan sangat cantik.
Adanya perbedaan ukuran dan cara pandang dalam menilai seberapa cantik seorang perempuan inilah akhirnya menimbulkan berbagai dampak. Dampak yang muncul adalah adanya sikap diskriminasi terhadap perempuan yang dianggap kurang cantik dan berpengaruh pula pada kehidupan sehari-hari perempuan tersebut.