Suara.com - Nama Jennifer Aniston semakin dikenal setelah sukses memerankan Rachel Green dalam serial Friends yang melegenda. Tapi, bukan cuma perannya yang melegenda, salad yang sering ia santap pun viral di internet dan menjadi ikonik.
Kini, beberapa akun TikTok terlihat membuat ulang salad khas Rachel Green yang memang cukup menggiurkan itu. Salah satunya akun TikTok The Feedfeed yang ikut membagikan resepnya.
Dalam videonya, akun tersebut memberi tahu bahwa mantan istri Brad Pitt tersebut ternyata selalu menyantap salad di lokasi syuting Sitkom Friends selama 10 tahun, yakni mulai 1994 - 2004 lalu.
Nah, penasaran dengan resepnya? Berikut beberapa bahan-bahannya.
Baca Juga: Ulasan Film Jepang One Week Friends: Usaha Gigih Siswa Berteman dengan Pengidap Amnesia
- 3,5 cangkir gandum bulgur yang dimasak
- 2-3 potong mentimun kecil
- 1/2 cangkir peterseli cincang
- 1/2 cangkir daun mint cincang
- 1/3 cangkir bawang merah cincang
- 1/2 cangkir pistachio cincang
- 1 (15 oz) buncis kalengan, tiriskan dan bilas (bisa juga dipanggang di oven atau digoreng kering untuk menambah kerenyahan)
- Jus 1 buah lemon
- 1/4 cangkir minyak zaitun extra virgin
- Garam dan merica (sesuai selera)
- 1/2 cangkir feta hancur
Salad yang disantap Jennifer Aniston adalah kombinasi sayuran, biji-bijian, dan rempah-rempah yang dikemas dengan protein tinggi.
Pada tahun 2010, seperti dilansir Tje Sun, lawan mainnya Courtney Cox, mengungkapkan fakta kecil tentang Jennifer Aniston yang ia ketahui.
Cox mengungkap bahwa rekannya itu makan salad yang sama setiap hari selama 10 tahun. Selama bertahun-tahun, penggemar Friends di seluruh dunia pun menyebutnya sebagai "Salad Jennifer Anniston".
Namun, banyak versi resep telah beredar di Instagram dan TikTok, sehingga sulit untuk mengetahui apakah itu benar-benar resep asli. Tapi, tak ada salahnya untuk mencoba yang ini kan?
Baca Juga: Film Remaja One Week Friends China, Adaptasi Manga, Umumkan Tanggal Tayang