Ciri-Ciri Orang Pemarah, Apakah Anda Salah Satunya?

Kamis, 17 Februari 2022 | 15:53 WIB
Ciri-Ciri Orang Pemarah, Apakah Anda Salah Satunya?
Ilustrasi orang pemarah. [Freepik]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Marah atau emosi adalah hal yang manusiawi. Tapi, beberapa orang mungkin memiliki masalah dalam mengelola emosi, atau istilahnya anger management. Sekilas, orang lain akan melihatnya sebagai orang pemarah.

Orang yang memiliki masalah dengan anger management biasanya akan dengan sangat mudah meledak. Kemarahannya akan melibatkan episode agresi, impulsif, atau perilaku yang mengganggu secara tiba-tiba. Bahkan, bukan tak mungkin ia akan memecahkan benda, melecehkan orang atau hewan, atau mengamuk di jalan.

Apakah Anda termasuk orang yang pemarah? Coba simak ciri-cirinya di bawah ini, seperti dilansir dari Kentucky Counseling Center.

1. Membenci Diri Sendiri

Baca Juga: Hati-hati, 3 Zodiak Ini Cepat Marah dan Mudah Emosi, Siapa Saja?

Jika Anda merasa benci pada diri sendiri, itu salah satu tanda Anda memiliki masalah dalam mengelola kemarahan. Untuk mengatasi masalah ini, Anda harus tahu apa yang memicu emosi tidak menyenangkan ini, dan memahami kemungkinan sumber dan tingkat keparahannya.

2. Anda Mudah Menghakimi

Mudah menyalahkan orang lain adalah reaksi terhadap kekurangan yang dimiliki orang lain. Jika Anda mudah kesal saat berbicara dengan seseorang yang menyebabkan masalah bagi Anda, itu bisa menjadi pertanda bahwa memiliki masalah dalam mengendalikan emosi Anda.

3. Anda Cenderung Memulai Debat

Anda bersikeras bahwa perilaku Anda adalah benar, dan menganggap bahwa orang-orang di sekitar Anda terlalu sensitif. Pada titik ini, otak Anda mencoba merasionalisasi perilaku negatif Anda, di mana Anda kesulitan mengekspresikan emosi kecuali menjadi amarah untuk mendapatkan rasa kontrol.
Anda merasa dapat mengalahkan orang lain melalui perilaku agresif Anda.

Baca Juga: Bikin Ngelus Dada, Viral Bocah Ingusan Acungkan Golok Tantang Seorang Ibu

4. Anda tidak sengaja menyakiti orang lain ketika marah

Anggota keluarga, teman, atau karyawan Anda tampak gugup atau takut saat Anda berada di sekitar mereka. Jika dibiarkan, perasaan negatif mereka bisa saja menghancurkan hubungan Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI