Suara.com - Dalam berkegiatan sehari-hari, Anda pasti pernah merasakan lelah tak berujung ketika kondisi di rumah tak kunjung rapi atau bersih.
Hal ini tentu saja membuat Anda dan keluarga kurang nyaman di rumah, penat sampai merasa stres karena kondisi tempat tinggal tak pernah rapi.
Tapi sadarkah Anda, bahwa kondisi rumah yang tak pernah bisa tertata rapi dan bersih ini diakibatkan oleh kebiasaan sepele?
Nah, untuk lebih jelasnya, yuk simak 5 kebiasaan sepele yang membuat rumah tak kunjung rapi dan bersih berikut dirangkum dari laman Yukepo---Jaringan Suara.com berikut ini.
Baca Juga: Kebakaran Rumah di Agam, Pemiliknya Terbakar dan Meninggal Dunia
1. Sisa busa di kamar mandi tak langsung dibersihkan
Setelah mandi dan keramas, biasanya ada sisa busa yang menempek di kran, kaca, atau bagian lain di kamar mandi. Entah karena malas atau sedang terburu-buru, kadang kamu mungkin tidak langsung membersihkan busa yang menempel tersebut.
Lama-lama, hal itu akan menjadi kebiasaan buruk. Pastikan untuk langsung mmbersihkannya. Jika tidak langsung dibersihkan residunya, kamar mandi lama-lama akan kotor dan sulit dibersihkan ketika nodanya sudah membandel.
2. Jemuran yang sudah kering tidak segera diangkat
Hayo, siapa yang punya kebiasaan membiarkan cucian kering tetap menggantung di jemuran? Alasannya mungkin karena masih ada tempat lain untuk menjemur dan lokasinya tidak terkena hujan. Akhirnya malah dibiarkan saja.
Baca Juga: 5 Tujuan Menikah yang Keliru dan Harus Dihindari, Jangan Gegabah!
Kebiasaan ini jangan dilanjutkan. Selain menjadi pemandangan yang kurang sedap di mata, ini juga tidak baik untuk pakaian. Semakin lama dibiarkan, pakaian yang sudah kamu cuci kemungkinan akan kotor lagi karena ada debu yang menempel.
3. Setelah memasak tidak langsung mencuci peralatan
Untuk memastikan, sebaiknya biasakan untuk langsung mencuci setelah memakainya. Selain menjaga agar dapur tetap rapi, ini juga baik agar kotoran yang menempel lebih mudah dibersihkan. Selain itu, tidak akan ada bau kurang sedang yang berasal dari makanan dan bahan makanan sisa yang ada pada peralatan memasak.
4. Kebiasaan membawa dan menyimpan benda yang tidak diperlukan ke rumah
Agar rumah tidak tersasa sesak dan penuh, pilahlah setiap benda yang akan dibawa ke dalam rumah. Pastikan hanya membawa dan menyimpan benda yang memang dibutuhkan. Terlebih lagi, jika tempat tinggalmu tak begitu luas dan tak memiliki space yang ekstra untuk menyimpan benda tersebut.
Contoh benda yang kurang bermanfaat dan sebaiknya ditinggalkan di luar atau dibuang adalah kupon, leaflets, struk belanja, tiket nonton, atau semacamnya. Selain itu, usahakan untuk melakukan penyortiran. Jika ada barang atau perabotan lama yang sudah tak terpakai dan tergantikan dengan barang baru, sebaiknya jangan menyimpan yang lama. Itu akan menambah keruwetan dan lama-lama rumah akan semakin sesak.
5. Hanya menggunakan vacum cleaner untuk membersihkan lantai
Untuk yang sering bersih-bersih dengan vacuum cleaner, jangan hanya menggunakannya untuk membersihkan lantai. Hampir semua bagian rumah bisa dan perlu dibersihkan dengan penyedot debu karena debu menempel ke hampir seluruh bagian rumah. Agar furniture maupun bagian rumah lain juga bersih, kamu dapat memanfaatkan penyedot debu untuk menyingkirkan debu dari rak, jendela, radiator, tempat tidur, sofa, dan lain sebagainya.
Nah, kunci dari bersihnya rumah adalah kedisiplinan nih. Jadi yuk, ajak keluarga dan disiplinkan diri dari hal-hal sepele tadi agar rumah tetap rapi dan bersih serta nyaman ditinggali.