Meski sudah dibawa ke laundry, Zamri diberitahu jika minyak pada kain susah untuk dihilangkan. Insiden ini juga membuatnya demam hingga tiga hari.

Tak hanya itu, Zamri mengungkap jika baju yang disewakan ke pengantin tersebut merupakan baju custom dan dibuat khusus permintaan pengantin.
Untuk membuat baju tersebut, Zamri menghabiskan sekitar RM 3.000 atau Rp10,2 juta. Tidak hanya itu, Zamri sama sekali tidak mengenakan biaya jaminan karena tidak pernah mengalami masalah serupa sebelumnya.
"Saya menyewakan pelaminan, masing-masing sepasang baju untuk pengantin pria dan wanita serta aksesoris semuanya RM 2.500 (Rp8,5 juta)."
"Saya tak minta klien mencuci baju yang mereka sewa. Saya cuma minta agar dijaga jangan sampai rusak. Ingat semua itu sewaan bukan hak milik," tambahnya menyesal.
Curhatan Zamri di TikTok sendiri lantas panen komentar dukungan dari warganet. Selain itu, wedding planner ini mengungkap jika dirinya membagikan video tersebut agar pasangan pengantin lain tidak mengulangi kesalahan yang sama.