Manfaatkan Teknologi Cloud, Begini Cara Ritel Peralatan Outdoor Ini Jaga Kualitas Produk

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Rabu, 16 Februari 2022 | 16:30 WIB
Manfaatkan Teknologi Cloud, Begini Cara Ritel Peralatan Outdoor Ini Jaga Kualitas Produk
Koleksi EIGER. (Dok: EIGER Adventure)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi penyuka olahraga ekstrim dan juga outdoor mungkin sudah familiar dengan Eiger Adventure dan Outlive. Ritel ini terkenal sebagai perusahaan aparel, alas kaki dan aksesoris terbesar di Indonesia.

Seiring kemajuan Eigerindo, perusahaan induk Eiger, dalam lintasan pertumbuhannya, mereka kini memanfaatkan teknologi untuk mempermodah operasionalnya. Mereka mengimplementasikan solusi next-generation PLM dari Aptos.

Aplikasi berbasis cloud ini telah memungkinkan ritel itu untuk mempersingkat proses-proses terpenting dalam pembuatan dan pengelolaan dari koleksi-koleksi produknya sehingga terjadi percepatan waktu untuk masuk ke pasar, peningkatan kolaborasi dan manfaat-manfaat lainnya

Produk Eiger.
Produk Eiger.

“Dengan menggunakan PLM dari Aptos, kami dapat menghadirkan tingkat efisiensi dan otomatisasi yang lebih besar ke setiap langkah siklus hidup produk, dengan demikian hal ini memungkinkan kami untuk memberikan koleksi-koleksi produk baru yang sedang tren kepada pelanggan kami dengan lebih cepat,” kata Agnes Lukito, Product General Manager di Eigerindo MPI.

Baca Juga: Kolaborasi 6 Musisi Top Tanah Air, Eiger Luncurkan Box Set Music For Adventure

Agnes menjelaskan, bahwa dengan menyatukan semua aspek desain yang kreatif, pengembangan koleksi-koleksi produk, dan sumber daya pada platform teknologi cloud, maka mereka telah mengurangi waktu dan biaya produksi sekaligus meningkatkan kecepatan dan produktivitas. 

“Dengan alat ini, kami juga memiliki kemampuan untuk melacak kualitas pesanan dari pemasok kami, di mana hal ini sangat penting bagi kami,” tambah Agnes.

Ia menjelaskan bahwa pihaknya kini mengelola pasokan dalam jumlah besar. Oleh sebab itu perlu memastikan bahwa pesanan yang diterima sudah sesuai dengan standar .

"Dengan tujuan untuk meminimalkan pemborosan dan mengutamakan praktik-praktik yang berkelanjutan, maka PLM dari Aptos dapat membantu memastikan bahwa kami hanya memproduksi barang-barang yang memenuhi persyaratan ketat yang telah kami tentukan dan memiliki posisi terbaik untuk dapat dijual.”

Baca Juga: MA Diciduk Polisi Gara-gara Simpan Ini di Tas Bekas Sandal Gunung Eiger

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI