"Aku merasa tersinggung dan direndahkan. Keuangan mereka tidak buruk, jadi apa mereka merendahkanku secara terang-terangan dengan memberi angpau sedikit?" lanjutnya.
Wanita ini bahkan bertanya kepada temannya apakah jumlah itu bisa diterima. Teman wanita ini pun menjawab jika jumlah itu terhitung baik dan ia seharusnya bersyukur.
Meski begitu, wanita ini tetap menganggap keluarga pacar pelit karena hanya memberi Rp18 juta.
"Jika mereka sudah sangat pelit di Tahun Baru China pertama, lalu bagaimana dengan masa depan?" tulisnya.

Sejak dibagikan, curhatan wanita itu pun panen komentar kritikan dari warganet yang menganggapnya tidak bersyukur.
"Biarkan aku bertanya, apakah kau akan mengembalikan Rp18 juta itu jika kalian putus?"
"Berapa banyak yang orangtuamu berikan ke pacarmu?" tambah komentar lain bertanya.
"Ini pertama kalinya kau bertemu mereka dan mereka tidak memberikan rumah mereka kepadamu? Mereka jelas meremehkanmu, putus dengannya secepat mungkin," tulis warganet menyindir wanita ini.