Kenali Tanda Kucing Tak Nyaman karena Sakit atau Penyebab Lainnya, Segera Bawa ke Dokter Hewan jika Perlu

Rabu, 09 Februari 2022 | 17:45 WIB
Kenali Tanda Kucing Tak Nyaman karena Sakit atau Penyebab Lainnya, Segera Bawa ke Dokter Hewan jika Perlu
Ilustrasi kucing (Pexles/pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kucing memiliki kecenderungan untuk menyembunyikan rasa tidak nyaman dan sakitnya sehingga sulit untuk merawatnya dengan benar saat mereka sangat membutuhkannya. Namun, tanda kucing tak nyaman dan sedang sakit tentu tetap bisa amati.

Merangkum dari laman Hillspet, Rabu (9/2/2022), Anda dapat mengenali gejala nyeri kucing sejak dini dan mendapatkan bantuan yang dibutuhkan kucing Anda.

Mengapa Kucing Menyembunyikan Rasa Sakitnya?

Ilustrasi kucing makan rumput (Pexels/Mikhail Nilov)
Ilustrasi kucing makan rumput (Pexels/Mikhail Nilov)

Kecenderungan kucing untuk menyamarkan ketidaknyamanan mereka diyakini sebagai perilaku bawaan di alam liar. Penyakit dianggap dapat membuat mereka menjadi sasaran pemangsa terdekat. Penampilan yang lemah tidak hanya akan membuat kucing liar lebih rentan, tetapi juga menempatkan mereka dalam bahaya diganggu atau ditinggalkan oleh kelompoknya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Hewan Peliharaan, Mana yang Kamu Suka?

Tanda kucing tak nyaman yang mungkin disembunyikan merupakan cara kucing peliharaan di rumah bersaing untuk mendapatkan makanan dan air. Entah didorong oleh naluri yang mendarah daging atau oleh logika kucing yang terlalu protektif, kucing khawatir jika menunjukkan tanda-tanda rasa sakit akan menyebabkan mereka kehilangan banyak hal, sehingga mendorong mereka untuk menutupi gejalanya.

Gejala Tak Nyaman dan Sakit yang Dialami Kucing

Kucing sakit pada dasarnya sering kali akan menunjukkan perubahan perilaku. Hal itu dapat menjadi petunjuk bagi Anda jika ada sesuatu yang salah dengan hewan peliharaan kesayangan. Menurut Vetstreet, tanda kucing tak nyaman dan sakit meliputi:

  • Bersembunyi
  • Duduk diam dan membungkuk
  • Kehilangan minat pada orang, hewan peliharaan lain, atau aktivitas
  • Mengabaikan perawatan diri
  • Mendengkur, mengeong berlebihan, atau vokalisasi lain yang terdengar tak biasa
  • Kegelisahan atau agresi terhadap lingkungan yang bersahabat
  • Membuang kotorannya di luar kotak pasir.
Ilustrasi kucing sakit diperiksa dokter hewan (Freepik/gopointstudio)
Ilustrasi kucing sakit diperiksa dokter hewan (Freepik/gopointstudio)

Kucing yang kesakitan dan tak nyaman mungkin juga menunjukkan kehilangan nafsu makan, muntah yang tidak biasa, perilaku menempel, atau perubahan kepribadian dan perilaku yang nyata. Seekor kucing yang mengalami sakit kronis, seperti radang sendi, mungkin berhenti menggunakan kotak pasir sama sekali karena terlalu sulit untuk didaki. Karena alasan ini, dia mungkin juga berhenti memanjat atau melompat ke tempat yang tinggi.

Itulah ulasan mengenai beberapa tanda kucing tak nyaman dan sedang mengalami sakit. Untuk perawatan lebih lanjut, segera datangi dokter hewan masing-masing.

Baca Juga: Catnip: Tumbuhan Favorit Kucing, Cat Lovers Wajib Tahu!

Kontributor : Yulia Kartika Dewi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI