5 Rekomendasi Bumbu Dapur yang Cepat Panen dan Mudah Ditanam

Arendya Nariswari Suara.Com
Rabu, 09 Februari 2022 | 15:23 WIB
5 Rekomendasi Bumbu Dapur yang Cepat Panen dan Mudah Ditanam
Manfaat tanaman ketumbar (Pixabay/ilustratedcottage)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Untuk yang suka memasak daging atau membuat olahan dengan rempah yang kental ala Timur Tengah, thyme adalah bahan yang wajib dimiliki. Supaya lebih cepat untuk mendapatkan thyme, mengapa tidak menanamnya saja? Cuma bermodalkan pot kecil, tanah subur, dan benih.

Thyme membutuhkan asupan air yang cukup. Pastikan kamu rajin menyirami atau menyempotkan air. Jangan sampai permukaan tanahnya mengering.

4. Daun dill

Ada yang merasa asing dengan daun dill? Rempah yang satu ini dikenal juga sebagai adas sowa atau adas manis. Dill biasanya digunakan untuk penambah aroma pada masakan. Dill dapat membantu menghilangkan bau amis pada ikan atau daging. Selain itu, dill juga memiliki kandungan anti bakteri.

Untuk menanam rempah yang daunnya berbentuk seperti cemara ini cukup mudah. Pastikan untuk meletakkannya di lokasi yang terkena cahaya matahari. Harus rajin disirami juga supaya tidak mati.

5. Ketumbar

Banyak sekali masakan Indonesia yang menggunakan ketumbar sebagai salah satu bumbunya. Kabar baiknya, ketumbar mudah dan bisa ditanam sendiri di rumah. Tak perlu lahan yang banyak, cukup modal pot kecil sudah cukup. Ketumbar bisa tumbuh dengan baik di tanah yang tingkat keasamannya netral.

Sebagai langkah awal, tentu kamu harus menaburkan benihnya di pot. Taburkan secara berjajar agar bisa tumbuh dengan baik. Jangan lupa untuk menyiraminya secara teratur. Tunggu hingga beberapa minggu, bibitnya akan segera muncul.

Baca Juga: Tegaskan Kelapa Sawit Bukan Tanaman Hutan, KLHK Beberkan Alasannya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI