
Sebelum ini, seseorang dari Kantor Kehakiman Federal telah memperingatkan bahaya dari hukum mengganti jenis kelamin tersebut.
Menurut Michel Montini, ia mengingatkan bahwa "pria bisa menyatakan diri mereka sebagai wanita tepat sebelum pensiun dan berhenti bekerja setahun lebih cepat".
Selain insiden seperti yang dilakukan pria satu ini, beberapa orang juga menyebutkan kelemahan lain dari hukum untuk mengganti jenis kelamin tersebut.
Salah satunya, pria bisa kabur dari kewajiban wajib militer dengan mengubah jenis kelamin mereka di umur 17. Lalu, mereka bisa kembali mengganti jenis kelamin nantinya.
Kasus pria yang ganti jenis kelamin demi pensiun lebih cepat ini pun sudah dilaporkan. Namun, belum diketahui bagaimana keputusan hakim atas tindakan pria tersebut.