Nekat Bikin Lapis Legit Pakai 48 Butir Telur pada Percobaan Pertama, Hasil Akhirnya Bikin Publik Salut

Selasa, 01 Februari 2022 | 12:57 WIB
Nekat Bikin Lapis Legit Pakai 48 Butir Telur pada Percobaan Pertama, Hasil Akhirnya Bikin Publik Salut
Kue lapis legit (Suara.com/Rio Adi Pratama)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lapis legit dikenal menjadi salah satu kue tradisional dengan harga yang cukup mahal. Walau begitu, harga mahal tersebut tentu bukan tanpa alasan.

Proses pembuatan yang menguras tenaga dan banyak bahan yang dibutuhkan bisa membuat kue ini memiliki harga selangit. Karena terkenal ribet, kebanyakan orang memilih untuk membelinya saja. Namun siapa sangka, seorang warganet hendak mencoba membuat lapis lagit di rumah.

Hal tersebut ia bagikan melalui akun Twitter @FOODFESS2. Dalam unggahan itu, ia bercerita ingin membuat lapis legit dengan 48 butir telur.

Awalnya, ia sempat berdoa supaya berhasil dan tak berakhir diusir dari rumah. Tentunya ia sangat berdebar saat membuat kue lapis legit ini.

Baca Juga: Santai Nikmati Minuman Sampai Tetes Terakhir, Wanita Ini Auto Mual Pas Lihat Tutupnya

Akhirnya setelah dicoba dengan penuh kesabaran, kue lapis legit buatannya berhasil. Telur sebanyak 48 butir itu tak dipecahkan sia-sia.

Lapis legit 48 butir telur (Twitter @FOODFESS2)
Lapis legit 48 butir telur (Twitter @FOODFESS2)

"Nih ya 'from this to this' telur 48 butir. Makasih yang udah nyemangatin. Nggak jadi diusir dari rumah, ayam-ayam pasti bangga sama aku. Maaf kalau nggak sesuai ekspektasi, baru percobaan pertama," tulisnya dalam cuitan tersebut.

Ia menyertakan foto hasil kue lapis legit yang baru pertama kali ia coba buat. Kue lapis legit itu tampak cantik dan menarik untuk dimakan. Ya, ia berhasil dan sukses membuat kue lapis legit dengan 48 butir telur dalam percobaan pertamanya.

Cuitan ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Pantesan lapis legit mahal. Ternyata butuh telur sebanyak itu," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Menu di Spanduk Penjual Jajanan Bikin Salfok Pengendara, Publik: Ini Orangnya Pasti Nggak Enakan.

Warganet lain ikut berkomentar. "Ayam-ayamnya bangga karena anak-anaknya berhasil jadi lapis legit wkwk," ujar warganet ini.

"Ya ampun keren banget bisa meneguhkan hati pakai 48 butir telur di percobaan pertama. Untung hasilnya berhasil ya, kalau nggak waduh sedih banget pasti," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Selasa (1/2/2022), cuitan ini sudah disukai oleh lebih dari 8 ribu akun Twitter.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI