
Oli London juga mengungkap jika prosedur yang akan ia jalani tersebut tergolong langka karena kebanyakan orang akan memilih oplas membesarkan alat kelamin.
"Aku tahu ini terdengar aneh. Aku hanya ingin terlihat 100 persen Korea. Seluruh wajahku akan terlihat Korea, aku sudah mengubah dadaku. Apa lagi yang bisa kulakukan selanjutnya? Aku tidak tahu."
Menurut Oli London, ia merasa bahagia dengan penampilannya setelah menjalani operasi plastik. Namun, hal itu hanya bertahan dua bulan dan ia ingin melakukan oplas lagi.
Selain itu, pria ini juga tidak merasa takut melakukan oplas meski hal tersebut dapat berisiko.
"Aku tidak merasa gugup soal itu. Jika sesuatu berjalan salah, aku tinggal melakukan operasi lagi," ujarnya.