Cara Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-pecah

Risna Halidi Suara.Com
Senin, 31 Januari 2022 | 16:03 WIB
Cara Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-pecah
Ilustrasi bibir kering. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bibir kering menjadi salah satu masalah kulit paling umum. Apalagi bibir memiliki lapisan pelindung yang tipis, serta tidak memiliki kelenjar minyak dan sebasea. Dengan begitu, pada dasarnya bibir tidak bisa membentuk lapisan lembap sendiri.

Struktur unik ini juga yang menyebabkan bibir rentan kering karena kemampuannya yang jauh lebih rendah untuk menahan air daripada bagian kulit wajah lainnya.

Lalu bagaimana cara mencegah dan menangani bibir kering dan pecah-pecah?

Dikutip dari siaran pers Butter Rush Vitamin Lip Mask, ada beberapa cara alami untuk mengatasi masalah bibir kering dan bibir pecah-pecah. Cara tersebut di antaranya:

Baca Juga: Selain Obat, Berikut 4 Cara Alami Mengatasi Sakit Gigi Pada Anak

  • Minum banyak air
  • Jangan menjilat, menggigit, dan mengorek bibirmu
  • Hindari mengigit / menahan barang-barang terbuat dari logam seperti paperclips, perhiasan, dsb dengan bibirmu
  • Gunakan lip balm sepanjang hari
  • Gunakan lip mask pada malam hari
Butter Rush Vitamin Lip Mask (Dok Barenbliss)
Butter Rush Vitamin Lip Mask (Dok Barenbliss)

Lip mask sendiri masker bibir yang diformulasikan untuk mengatasi bibir kering sehingga tampak lebih sehat dan kenyal. Dengan memakai lip mask, diharapkan bibir menjadi lebih ringan dan lembap sepanjang hari.

Cara pemakaiannya mudah, yaitu dioles sebelum tidur pada bibir untuk memberikan kelembapan yang melimpah pada bibir semalaman. Pada keesokan paginya, lap bibir dengan tisu atau kapas.

Lip mask sangat cocok digunakan untuk tipe bibir yang cepat kering dan pecah-pecah. Aplikasikan lip mask selama 5-10 menit, maka bibir kering akan perlahan hilang dan bibir akan terasa lembap kembali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI