8 Ide Kado Unik untuk Pacar, Sederhana tapi Dijamin Berkesan dan Bikin Makin Sayang

Arendya Nariswari Suara.Com
Selasa, 25 Januari 2022 | 10:50 WIB
8 Ide Kado Unik untuk Pacar, Sederhana tapi Dijamin Berkesan dan Bikin Makin Sayang
Ilustrasi kado, ide Kado Valentine untuk Pacar (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

4. Sillhouette wall art

Kalau kamu ingin memberikan sesuatu yang bisa menjadi pajangan di kamarnya, silhouette wall art bisa menjadi pilihan. Ditambah sekarang juga banyak jasa yang bisa membuatkan ini. Namun jika kamu ingin mencoba membuat sendiri, kamu bisa memakai cat bekas yang ada di rumah. Pilih foto yang mau dibikin, lalu print dengan ukuran yang sesuai dengan papannya dan potong sesuai pola yang kamu inginkan. Kemudian cat pada bagian yang tidak terkena gambar dan silhouette wall art pun siap dijadikan kado untuk dia.

5. Pembatas buku custom

Kalau pacarmu suka banget baca buku, kayaknya kado kecil ini cukup menarik untuk dijadikan pilihan. Memang terlihat sederhana, tapi pembatas buku custom ini bakal sangat berguna banget buat pacarmu. Terlebih setiap saat dia bisa mengingat kalau kado unik ini dari kamu. Kemudian pembatas buku ini bisa bertulisankan quote-quote yang romantis.

6. Hadiah couple mug

Couple mug juga bisa menjadi kado unik untuk momen spesial kalian. Kamu bisa memakainya bersama dia saat ngopi atau minum teh. Namun, jika kamu ingin sedikit berkreasi, cobalah untuk bikin sharpie mug. Dengan ini, kamu bisa bikin coretan-coretan hasil kreativitas kamu. Tentunya juga, mug kalian bakal anti-mainstream.

7. Membuat jar memory

Ini juga bisa menjadi kado yang sangat menarik. Kamu tinggal mencari jar yang transparan kemudian masukkan semua memori dan kenangan saat bersama dia. Untuk mendapatkan jar ini juga gampang kok, kamu bisa membelinya di toko pernak-pernik atau aksesori. Beli saja yang ukurannya sedang, sehingga nanti akan tampak menarik.

8. Lampu tidur

Baca Juga: 4 Sikap Ini Membuat Pacarmu Berpikir Ulang untuk Serius Denganmu, Segera Ubah!

Lampu tidur yang unik juga bisa menjadi kado menarik. Kamu bisa memilih tipe lampu tidur proyektor. Untuk desainnya pilih sesuai selera pacarmu. Jadi ketika dia tidur, seakan dia merasa kamu ada di dekatnya karena lampu tidur pemberian kamu. Selain itu, lampu ini juga bisa mempercantik dekorasi kamarnya kok.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI