Selain itu, wanita Leo juga dikebal kuat dan tidak kenal takut. Mereka pandai memimpin dan mengambil keputusan dalam waktu yang mendesak.
Sifat baik wanita berzodiak Leo selanjutnya adalah cerdas dan suportif. Mereka akan selalu siap mendorong orang-orang di sekitarnya untuk tetap optimis. Leo tidak akan membiarkan ketakutan menghentikan mimpi yang telah dibangunnya.

Asmara Wanita Zodiak Leo
Wanita berzodiak Leo sangat menyukai perhatian, begitu juga dari pasangannya. Mereka juga merasa tidak nyaman saat pasangannya memberikan perhatian lebih pada orang lain. Dengan begitu, bisa dilihat bahwa Leo adalah sosok yang lekat dengan sifat cemburu dan posesif.
Namun, sejalan dengan tuntutan itu Leo juga akan menjadi sosok yang setia. Mereka tidak akan pernah meninggalkan pasangannya, bahkan cenderung memberikan perlindungan ketika ada seseorang yang menyakiti pasangannya.
Itulah beberapa hal terkait karakter zodiak Leo wanita yang menarik untuk diketahui. Bagaimana menurutmu?
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri