Suara.com - Holywings menjadi salah satu tempat nongkrong anak muda yang belakangan sering menjadi sorotan. Holywings pun menyajikan minuman beralkohol yang sering diburu pengunjung.
Namun, seorang wanita berbagi pengalaman berbeda saat datang ke Holywings. Hal tersebut ia bagikan melalui akun TikTok @peggymarcella23.
Dalam unggahan itu, wanita ini bercerita ia dan teman-temannya datang ke Holywings dan tak ada satu pun yang memesan alkohol. Mereka memilih untuk memesan aneka makanan dan menonton penampilan live music.
Ia pun menunjukkan makanan apa saja yang dipesan. Pertama ada sepiring cilok yang disiram saus seharga Rp45 ribu.
Baca Juga: Pertama di Jakarta! Gerai Ini Sajikan Menu Ayam Goreng Saus Coca-Cola, Seperti Apa Rasanya?
Selanjutnya ada chicken wings atau sayap ayam dengan bumbu salted egg. Harga 18 potong chicken wings itu dibanderol dengan harga Rp137 ribu dan rasanya sangat enak.
Kemudian ia juga memesan cireng rujak dengan harga Rp48 ribu dan nasi kulit komplit dengan harga sekita Rp50 ribuan. Salah satu temannya juga memesan nasi sei seharga Rp60 ribu lengkap dengan telur mata sapi setengah matang.
Dari semua makanan yang dipesan, favorit wanita ini adalah chicken wings salted egg. Semua temannya pun tampak menikmati makanan yang sudah dipesan.
Setelah selesai makan mereka menikmati pertunjukkan live music dan juga penampilan DJ. Mereka tampak bersenang-senang di sana.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Kak di rumah saya cilok Rp45 ribu dapat sebaskom," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya ikut berkomentar. "Dulu temanku ada yang ngajak ke Holywings buat buka puasa bersama huhu," ujar warganet ini.
"Ih makasih kak. Nanti aku coba makan ke Holywings. Uangku udah ada Rp5.000, tinggal nambah Rp40 ribu lagi buat dapat cilok," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (22/1/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!