Suara.com - Ayam penyet merupakan salah satu olahan ayam yang nikmat dengan olesan sambal pedas di atasnya.
Tidak perlu repot-repot membeli di luar, Anda dapat mencoba membuat ayam penyet di rumah sendiri, karena caranya yang terbilang mudah.
Dilansir dari kanal YouTube Dapur Inna, berikut resep ayam penyet bumbu ungkep lengkap dengan sambalnya.
Bahan ayam ungkep:
Baca Juga: Bosan di Rumah? Bikin Sushi Yuk!
- 2 ekor ayam (1600 gram)
- 350 gram tempe
- 7 cm kunyit
- 6 cm lengkuas
- 10 siung bawang putih
- 1 sereh besar
- 4 lembar daun salam
- 3 sendok teh garam
- 3 sendok teh gula pasir
- 3 sendok teh ketumbar bubuk
- 500 ml air
Bahan sambal:
- 7 siung bawang putih
- 15 siung bawang merah
- 2 buah tomat
- 20 cabai merah keriting
- 20 cabai merah hijau
- 15 cabai rawit merah/hijau
- ¼ bawang bombay
- 4 blok terasi
- ½ sendok teh penyedap jamur
- ¾ sendok teh garam
- 4 sendok teh gula pasir
Cara membuat ayam penyet lengkap dengan sambalnya:
- Potong masing-masing ayam menjadi empat bagian lalu cuci-Setelah itu, siapkan bumbu untuk ayam ungkep, haluskan kunyit, bawang putih, dan lengkuas dengan campuran sedikit air.
- Kemudian, masukkan ayam ke dalam panci untuk diungkep. Masukkan pula bumbu yang sudah dihaluskan, salam, sereh, garam, ketumbar bubuk, gula pasir, dan air. Aduk sampai semua bumbu merata.
- Selanjutnya, masak ayam dengan api sedang. Tunggu sampai air rebusan ayam mendidih lalu tutup panci . Bolak-balik ayam sesekali supaya matangnya merata.
- Sementara itu, potong tempe menjadi kotak-kotak tipis, kemudian masukkan ke dalam rebusan tempe. Masak sampai ayam dan tempe benar-benar matang.
- Sementara itu potong-potong cabai, bawang bombay, bawang putih, bawang merah, dan terasi kemudian goreng menjadi satu, cukup sampai ½ matang.
- Setelah itu, halsukan bumbu-bumbu, dengan menambahkan potongan tomat. Tidak perlu sampa terlalu halus.
- Kemudian, goreng kembali sambal dengan api kecil sambil menambahkan garam, gula pasir, dan penyedap jamur. Masak sampai benar-benar matang.
- Setelah itu, goreng ayam yang sudah diungkep tadi sampai benar-benar matang dengan api sedang, angkat dan tiriskan.
- Sebelum menambahkan sambal, penyet ayam dengan bantuan munthu sampai benar-benar hancur-Setelah itu, oleskan sambal di atas ayam secara merata.
- Ayam penyet siap disajikan.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri