Suara.com - Gado-gado merupakan salah satu makanan khas nusantara yang memiliki banyak penggemar. Makanan ini pun juga menjadi salah satu hidangan yang dikenal dengan harga merakyat dan porsinya yang banyak.
Namun, gado-gado pun bisa dibuat dengan bentuk yang lebih mewah. Salah satu contohnya seperti yang dibagikan oleh seorang pria melalui akun Twitter @longlivejuanito.
Biasanya gado-gado dikenal dengan beraneka macam sayuran yang disiram dengan bumbu kacang. Semua sayuran itu pun kemudian dicampur aduk jadi satu agar bumbu lebih merata.
Namun, hidangan gado-gado yang didapat oleh pria ini justru berbeda. Gado-gado yang biasanya tampak tercampur jadi satu ditata dengan lebih estetik dan jumlah yang sedikit.
Di piring putih lebar tersebut, tampak gado-gado yang dibalut dengan irisan timun, seiris tomat, setengah bagian telur rebus, sejumlah emping dan irisan jeruk nipis. Gado-gado fancy itu berada di bagian tengah piring dan dikelilingi oleh kecap yang menambah kesan cantik.

"Ini gado-gado gimana sih, bang?" tulisnya dalam cuitan tersebut. Ia juga menuliskan bahwa makanan mewah terlihat aneh.
Pria ini kemudian kembali menjelaskan pada cuitan selanjutnya bahwa itu adalah makanan pembuka. Terdapat 3 sendok yang tersedia namun ia tak terlalu mempermasalahkan hal tersebut.
Dirinya juga tak mau menyebutkan di restoran mana ia mendapat gado-gado dengan tampilan mewah tersebut. Selain itu, dirinya juga mengaku kenyang enak meski setiap sajian memiliki porsi yang sedikit.
Cuitan ini pun seketika menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Kaget Dapat Surprise saat Makan, Cewek ini Makin Syok Pengunjung Restoran Lakukan Hal ini
"Itu dilingkari kenapa ya bang? Apa ada beruang laut?" Komentar seorang warganet.