Suara.com - Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan sajian kue lapis legit. Tak hanya populer di Indonesia, ternyata banyak warga masyarakat Malaysia yang menyukai hidangan ini lho.
Memiliki cita rasa manis, kue lapis legit ini identik dengan motif isian bergaris horisontal di setiap lapisannya.
Kue lapis legit ini dijual dengan harga bervariasi, bahkan ada pula yang dibanderol mahal karena proses pembuatannya.
Bicara soal kue lapis legit, belum lama ini publik dibuat takjub dengan hasil karya salah seorang pria di Malaysia.
Baca Juga: Angin Kencang Bubarkan Hajatan, Warganet Salfok ke Satu Sosok
Dengan ketelitian dan kesabaran, pria pemilik akun Twitter @ruffleseed ini berhasil membuat kue lapis legit dengan mozaik motif bungan di bagian dalamnya.
"Lapis deconstructed,"tutur pria pemilik bernama Ken tersebut melalui cuitannya sambil menyertakan foto hasil karyanya.
Tak sembarang membuat, sebelum memasak kue lapis tersebut, Ken terlebih dahulu menggambar sketsa rencana rancangan.
Sesuai ekspektasi dan rancangan, hasil jadi kue lapis legit bermotif bunga tadi sukses mencuri perhatian warganet.
Perpaduan warna dan perancangan yang rumit, membuat publik terkagum-kagum serta memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar.
Baca Juga: Ajak Tahanan Makan Cilok Bareng, Aksi Polisi Ini Tuai Pujian
"Tulisan dan rancangannya bagus, nggak heran kalau hasilnya cantik banget,"sebut salah seorang warganet.
"Hah, kok bisa kayak gini ya jadinya? Kagum banget,"imbuh warganet lain.
"Sangat detail, tampak sedap,"timpal warganet lainnya takjub.
Sampai dengan artikel ini ditulis, cuitan sekaligus foto lapis legit tersebut telah viral dan mendapatkan 36 ribu lebih likes dari warganet.