Kisah Wanita Kerja Jadi Putri Duyung, Habis Ratusan Juta demi Tampil Mirip Ikan

Senin, 10 Januari 2022 | 12:27 WIB
Kisah Wanita Kerja Jadi Putri Duyung, Habis Ratusan Juta demi Tampil Mirip Ikan
Wanita Kerja Jadi Putri Duyung (instagram.com/sabrinathemermaid)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebaliknya, ia juga pernah diundang untuk melakukan pertunjukan di Underwater World Langkawi.

"Saya menggunakan teknik free diving saat berenang. Kalau memakai kacamata renang, nanti tidak terlihat natural," ujarnya.

Karena tidak memakai kacamata renang, Sabrina mengungkap bahwa pandangannya di bawah air menjadi samar. Ia juga pernah tak sengaja menabrak penyu hingga belut.

Wanita Kerja Jadi Putri Duyung (instagram.com/sabrinathemermaid)
Wanita Kerja Jadi Putri Duyung (instagram.com/sabrinathemermaid)

Sementara, Sabrina sendiri bisa menahan napas di dalam air sekitar semenit lebih. Meski awalnya tak mudah, kini ia sudah terbiasa karena berlatih setiap hari.

"Saat melihat penonton yang semangat melihat saya, memang sangat gembira, khususnya anak-anak dan anak berkebutuhan khusus," tambahnya.

Di sisi lain, Sabrina sendiri mengaku bahwa dirinya percaya bahwa putri duyung mungkin ada di dunia nyata.

Menurut Sabrina, hal itu tidak mustahil karena banyaknya kawasan laut yang belum terjamah manusia.

"Saya rasa ada. Sebab menurut saya, 80 persen laut masih belum dijelajahi manusia. Ada lah, cuma dia pun sembunyi dari manusia," ungkap Sabrina.

Baca Juga: 6 Rutinitas Pagi yang Bantu Dukung Produktivitasmu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI