Suara.com - Berbagi kebaikan dan kebahagiaan bisa dilakukan kepada siapa saja, bahkan orang yang tak dikenal sekalipun. Salah satu contohnya seperti yang dilakukan seorang pria bernama Isaiah Garza.
Dalam video yang ia unggah melalui akun TikTok @isaiahgarza, Garza membagikan kebahagiaan pada sepasang ibu dan anak tunawisma. Awalnya, ia tak sengaja melihat keluarga tunawisma di pinggir jalan dan memtuskan untuk menyapa mereka.
Ternyata di hari itu, sang anak tengah berulang tahun namun ibunya tak punya uang. Ibu itu pun menangis dan bercerita kepada Garza kesedihannya karena tak bisa membelikan anaknya hadiah.
"Apa hal yang bisa ku berikan di hari ulang tahunnya yang bisa membuat kalian tersenyum?" Tanya Garza kepada mereka.
Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun Ke-27, Inilah Potret Perjalanan Karier Jisoo BLACKPINK
Sang anak yang diduga masih duduk di bangku sekolah itu pun menjawab ingin donat dan mainan mobil balap. Garza pun mengiyakan dan segera bergegas untuk mewujudkan keinginan anak itu.
Setelah beberapa saat, Garza kembali dan memberikan mainan mobil balap dan mobil polisi, serta donat yang diminta. Anak itu tampak sangat senang, senyum cerah mengembang di wajahnya.
Lagi-lagi sang ibu menangis karena tersrntuh dengan hal ini. Rupanya, kejutan tak sampai di situ saja.
Garza memberi ibu tersebut uang tunai sebanyak 200 Dollar AS atau sekitar Rp2,8 juta. Tangis wanita ini pun semakin kencang, dan anak kesayangannya mencoba menenangkannya.
Video ini pun berhasil menyentuh banyak hati warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Doa Ulang Tahun untuk Diri Sendiri, Beserta Pelafalan dan Terjemahan
"Ya ampun, tindakan anak itu dalam menenangkan ibunya sangat menyentuh hatiku," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Aww, cinta yang dimiliki oleh anak kepada ibunya benar-benar bisa dirasakan. Semoga Tuhan memberkatinya," ujar warganet ini.
"Anak adalah refleksi dari orang tuanya. Ketika anak itu memeluk ibunya, aku tahu dia dibesarkan dengan penuh cinta," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Jumat (7/1/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!