Ponsel yang Hilang 6 Tahun Ketemu, Cewek Ini Geli dan Jijik Lihat Isi Chat

Kamis, 06 Januari 2022 | 10:49 WIB
Ponsel yang Hilang 6 Tahun Ketemu, Cewek Ini Geli dan Jijik Lihat Isi Chat
Cewek Ini Geli dan Jijik Lihat Foto di Ponselnya yang Sudah Lama Hilang. (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang cewek menceritakan baru saja menemukan ponsel lamanya yang hilang. Ia menjadi geli dan jijik saat melihat chat dan foto-foto yang masih tersimpan di ponselnya.

Cerita ini dibagikan cewek ini dalam akun TikTok @intanhelikopter. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 2,5 juta kali dan mendapatkan 380 ribu tanda suka.

"Kangen ngakak lucu geli jijik. Fyp," curhat cewek ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Kamis (6/1/2022).

Cewek ini menjelaskan ponselnya sudah hilang sejak tahun 2015. Ia kemudian menemukan ponsel itu 6 tahun kemudian, tepatnya pada tahun 2021.

Tak disangka, ponsel itu masih bisa dinyalakan dan berfungsi dengan baik. Cewek ini kemudian berniat nostalgia dengan melihat isi chat sampai galeri foto.

Ia awalnya lupa password ponselnya tersebut. Beruntung, cewek ini akhirnya mengingat jika password ponsel miliknya itu ternyata adalah tanggal dirinya jadian dengan mantan kekasih.

"Hp dari 2015 baru ketemu 2021. Masih pakai fotonya mantan, ya Allah. Entah, awalnya aku lupa password ternyata tanggal jadianku sama dia, aku baru inget ya Allah," ungkap sang cewek.

Cewek ini lantas membuka aplikasi chat BlackBerry Messenger. Ia pun menemukan percakapannya dengan mantan pacar yang membuat dirinya jijik sendiri.

"Ya Allah, sekarang aku mau buka dulu. Masih ada BBM (BlackBerry Messenger) nya. Coba kalian lihat ya. Mari kita lihat BBM-nya. Kita lihat ini ya Allah geli kali," aku cewek ini.

Baca Juga: Canggih! Penjual Minuman Keliling Ini Terima Pembayaran Pakai EDC

Sang cewek bahkan menunjukkan chat-nya dengan mantan setiap akan tidur. Ia pun merasa geli karena kata-kata yang diketiknya benar-benar alay.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI