Menikah dengan Wanita Turki, Pria Ini Ungkap Sikap Romantis Istri setiap Pulang Kerja

Selasa, 04 Januari 2022 | 14:14 WIB
Menikah dengan Wanita Turki, Pria Ini Ungkap Sikap Romantis Istri setiap Pulang Kerja
Viral Pria Menikah dengan Wanita Turki, Ungkap Perlakuan setelah Pulang Kerja (tiktok.com/@thejunandarsfamily)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah cinta antara pasangan beda negara selalu menarik untuk disimak. Terlebih, pasangan beda negara biasanya punya kebiasaan hingga budaya yang berbeda.

Salah satu contoh adalah kisah pria Indonesia yang menikah dengan wanita Turki satu ini. Pria tersebut mengungkap perlakuan istri saat dirinya pulang kerja.

Kisah pasangan beda negara tersebut dibagikan oleh akun @thejunandarsfamily di media sosial TikTok dan menjadi viral.

"Bagaimana istri Turki perlakukan suami ketika pulang ke rumah," tulis pria tersebut di awal video.

Pria ini lantas menunjukkan momen ketika dirinya pulang ke rumah dan disambut istri. Sang istri langsung membantu melepaskan jaket serta memberi ciuman di pipi.

Tidak hanya itu, sang istri juga langsung memberikan sandal ganti untuk dipakai di rumah.

Viral Pria Menikah dengan Wanita Turki, Ungkap Perlakuan setelah Pulang Kerja (tiktok.com/@thejunandarsfamily)
Viral Pria Menikah dengan Wanita Turki, Ungkap Perlakuan setelah Pulang Kerja (tiktok.com/@thejunandarsfamily)

Tak sampai di sana, pria ini lantas menunjukkan momen ketika dirinya diminta duduk di sofa sementara istri datang membawa air berisi baskom.

Di sana, terlihat sang istri yang lantas membantu mencucikan kaki suami yang baru saja pulang kerja.

"Saya merasa seperti sultan," tambah pria ini.

Baca Juga: Viral Kakak Curhat Beri Adik Uang Bulanan Rp3,5 Juta, Tanyakan Biaya Hidup di Jogja

Selain membantu melepas jaket hingga mencuci kaki, pria ini juga mengungkap jika istrinya selalu sigap menyediakan makanan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI