Ramalan Indonesia Menang Piala AFF 2020 Meleset, Ini 5 Fakta Menarik Burung Lovebird Bony

Kamis, 30 Desember 2021 | 12:29 WIB
Ramalan Indonesia Menang Piala AFF 2020 Meleset, Ini 5 Fakta Menarik Burung Lovebird Bony
Burung Lovebird Bony Prediksi Indonesia Menang 2-0 atas Thailand. (YouTube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang leg pertama final AFF 2020 sempat ramai ramalan burung Lovebird bernama Bony yang memprediksi Timnas Indonesia bakal menang melawan Timnas Thailand.

Dalam unggahan akun YouTube Hari BirdPoint, Bony memprediksi Indonesia menang 2-0 atas Thailand, namun yang terjadi justru sebaliknya, Timnas Indonesia kalah telak dibantai Timnas Thailland dengan skor 4-0.

Itu artinya ramalan Bony kali ini meleset, berbeda dengan prediksi sebelumnya yang akurat saat Indonesia berhadapan dengan Singapura pada leg 2 semifinal Piala AFF 2020. Saat itu Bony akurat dengan prediksi Timnas Indonesia mampu mengalahkan Timnas Singapura, sang tuan rumah,

Mengingat si Bony yang menggemaskan ini sudah beberapa kali memprediksi pertandingan sepakbola yang  berhasil mencuri perhatian, jadi penasaran ingin tahu lebih jauh tentang si burung LoveBird berwarna biru putih yang sempat menggegerkan dunia maya, khususnya di kalangan penikmat sepak bola Tanah Air.

Berikut ini fakta Si Bony burung LoveBird, peramal final AFF 2020 Indonesia vs Thailand, yang berhasil dirangkum suara.com, Kamis (30/12/2021).

1. Berawal Nonton Bola Bareng

Berdasarkan pengamatan Suara.com, ternyata kanal Hari BirdPoin baru pertama kali aktif memprediksi pertandingan sepak bola baru-baru ini, yaitu dalam event EURO 2020.

Saat itu, pertama kalinya Bony memprediksi pertandingan antara Belgia vs Portugal. Tak main-main, yang menonton prediksi Bony untuk pertama kalinya ini mencapai lebih dari 217 ribu orang.

Bony juga kerap menemani pemiliknya, Hari, untuk begadang menonton pertandingan sepak bola saat dini hari.

Baca Juga: 4 Potret Kemiripan Taqy Malik dan Pemain Thailand, Chanathip Songkrasin

2. Berbagai Turnamen Sudah Diramal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI