Suara.com - Serial Layangan Putus tengah naik daun dan Cappadocia pun menjadi salah satu tempat yang ramai dibicarakan publik. Cappadocia yang berlokasi di Turki identik dengan wisata balon udara yang disajikannya.
Melihat pemandangan bebatuan Capadoccia dari ketinggian memang suatu hal yang menakjubkan. Namun, Anda tak perlu terbang jauh-jauh ke Turki lho untuk menikmati sensasi naik balon udara.
Di Subang, Jawa Barat, Anda juga bisa menaiki wahana balon udara seperti yang ada di Cappadocia. Hal ini dibagikan melalui kanal YouTube Emzy Ardiwinata.
Balon Udara ini tepatnya berada di Sari Ater Hotels Resort, Jalan Raya Subang-Bandung, Kecamatan Ciater, Subang. Balon udara ini akan membawa pengunjung pada ketinggian sekitar 30 meter dan melihat pemandangan hamparan bukit hijau yang menakjubkan.
Baca Juga: Curhat Suami yang Istrinya Nonton Layangan putus; Oalah Mas Reza Kenapa Harus Ketahuan
Balon udara di Sari Ater ini beroperasi pada pagi hari sehingga pengunjung bisa menikmati udara sejuk Subang dari ketinggian. Untuk menaiki balon udara ini ada batasa usia yaitu minimal 4 tahun dan juga memiliki tinggi badan minimal 120 centimeter.
Anda juga perlu melakukan reservasi terlebih dulu sebelum menaiki balon udara ini. Nantinya akan ada petugas yang ikut menemani penerbangan balon udara sehingga terjaga keamanannya.
Balon udara ini terbang dengan memanfaatkan udara panas yang terjebak di dalamnya. Waktu yang dibutuhkan untuk menyiapkan balon udara ini untuk siap dinaiki adalah sekitar 30 menit.
Untuk menaiki balon udara ini, Anda perlu membayar Rp650 ribu per orang. Tak perlu terbang ke Cappadocia, Anda bisa menikmati sensasi naik balon udara di Subang, Jawa Barat.
Apakah Anda berminat menaiki balon udara di Subang? Atau tetap ingin pergi ke Cappadocia untuk menikmati pemandangan bebatuan yang khas dari ketinggian?
Baca Juga: Cowok Joget Gemulai Pakai Amukan Kinan di Layangan Putus: Mood Banget!