Resep Bumbu Jagung Bakar dan Cara Membuatnya Agar Terasa Lebih Nikmat

Rabu, 29 Desember 2021 | 09:26 WIB
Resep Bumbu Jagung Bakar dan Cara Membuatnya Agar Terasa Lebih Nikmat
Ilustrasi resep bumbu Jagung Bakar (Unsplah @firedorange717)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jagung bakar merupakan salah satu camilan khas yang selalu ada saat perayaan tahun baru. Sudah tahu bagaimana resep bumbu jagung bakar agar terasa lebih nikmat?

Selain cara penyajian yang mudah, bahan dasar yang mudah di cari membuat jagung bakar menjadi makanan wajib ada pada tahun baru. Simak resep bumbu jagung bakar agar terasa lebih nikmat berikut.

Pada kesempatan ini kami akan mengulas tentang resep bumbu jagung bakar untuk perayaan tahun baru.

Resep Bumbu Jagung Bakar

Baca Juga: 6 Makanan Khas Kalimantan yang Nagih Banget, Ada Mie Kepiting sampai Bubur Pedas

Berikut adalah resep dan bumbu jagung bakar yang perlu anda siapkan pada acara bakar-bakaran dalam menyambut perayaan tahun baru:

  • 3 sendok makan margarin, lelehkan
  • 3 sendok makan mayones
  • 2 sendok makan saus sambal
  • 3 sendok makan keju oles
  • Jagung manis

Cara Membuat Jagung Bakar

Setelah semua resep dan bumbu jagung bakar anda siapkan, anda cukup mengikut langkah-langkah di bawah sebagai cara membuat jagung bakar:

  1. Langkah pertama yang perlu anda lakukan adalah menyiapkan jagung terlebih dahulu, pastikan anda memilih jagung yang sehat dan segar. Anda dapat melihat dari bagian warna jagung, pilih yang memiliki warna keemasan, kulit berwarna hijau dengan tekstur lembab dan biji jagung yang padat dan berisi.
  2. Lanjutkan dengan siapkan alat pembakaran
  3. Langkah ketiga adalah menyiapkan bumbu jagung bakar, bumbu ini nantinya digunakan sebagai bumbu olesan untuk jagung. Caranya adalah dengan mencampur margarin, mayones, saus sambal dan keju olesan. Pastikan bahwa semua bumbu jagung bakar tersebut sudah tercampur secara merata.
  4. Bakar jagung yang sudah anda siapkan sebelumnya, jangan lupa untuk memisahkan kulit dan rambut ujung jagung.
  5. Langkah selanjutnya adalah mengoleskan jagung menggunakan bumbu jagung bakar yang sudah anda siapkan, pada proses ini pastikan bahwa anda sudah melumuri setiap bagian jagung dengan bumbu. Bila diperlukan anda perlu mengoleskan bumbu jagung bakar selama beberapa kali untuk memastiikan bahwa bumbu sudah meresap secara sempurna.
  6. Sembari menunggu jagung matang anda tetap dapat mengoleskan bumbu jagung bakar
  7. Setelah jagung terbakar sempurna anda dapat langsung menyantapnya atau menyerut setiap bagian jagung bagi anda yang ingin menikmati jagung bakar dengan mudah.

Demikian adalah ulasan tentang resep bumbu jagung bakar beserta cara membuatnya, semoga dapat dijadikan referensi bagi Anda yang ingin memasak jagung bakar sebagai makanan pada perayaan tahun baru.

Kontributor : Dhea Alif Fatikha

Baca Juga: 5 Ide Outfit Simpel untuk Merayakan Malam Tahun Baru, Tetap Kece Walaupun di Rumah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI