Suara.com - Saat restoran tengah ramai, tak dipungkiri pegawai akan sangat sibuk. Hal ini juga akan menyebabkan pekerjaan di dapur jadi menumpuk.
Seorang pria membagikan video kondisi dapur saat restoran tengah sangat ramai. Hal itu ia bagikan melalui akun TikTok @/thio.dj.
Dalam video berdurasi 15 detik itu, ditampilkan kondisi dapur yang cukup berantakan karena piring-piring kotor menumpuk. Tak hanya piring, alat masak seperti spatula, wajan, panci, dan lainnya juga tertumpuk di lantai.
Para pegawai yang ada di dapur pun tampak sibuk mencuci piring, menghitung pendapatan, hingga membersihkan peralatan dapur lainnya. Itu adalah kondisi dapur ketika restoran sudah tutup.
Baca Juga: Menikmati Resto Berkonsep Taman di Garden Cafe
Meskipun kondisi dapur terlihat berantakan, bagian depan restoran begitu estetik dengan lampu temaram yang dipasang. Bahkan, restoran ini juga memiliki panggung untuk penampilan live music.
Rupanya kondisi dapur yang berantakan dengan piring dan alat masak yang menumpuk ini menuai perdebatan di kalangan warganet. Ada yang merasa dapur ini terlalu kotor, namun ada pula yang menganggapnya wajar.
"Kak, video ini bisa menghancurkan reputasi kafenya, lho," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Sepertinya bosnya terlalu baik sampai pada numpuk gitu," ujar warganet ini.
"Di depan rapi tapi lihat di belakang kayak kapal pecah. Harusnya ada tugas masing-masing biar bisa di-handle," tutur warganet ini.
Baca Juga: Diberi Hidangan dengan Atraksi Spesial, Hal yang Direkam Pria Ini Malah Bikin Ngakak
Meski demikian, sejumlah warganet yang memahami kondisi restoran itu pun ikut berkomentar.
"Kalau kafe ramai pasti kayak gini. Saya tahu karena sudah pernah kerja di kafe, auto harus gerak cepat demi pelanggan yang ramai," ungkap warganet ini.
Warganet lainnya ikut berkomentar. "Di mana ada penampilan yang glowing, di belakangnya ada penampilan yang acak-acakan karena kerja keras," tulis warganet lainnya.
Sementara itu, hingga Selasa (28/12/2021) video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!