Selain itu, bulu-bulu Maine Coon di sekitar perut, kepala, dan panggul juga akan tumbuh lebih tepat, sehingga bisa memberi kehangatan. Sedangkan di bagian di bagian bahu, bulu akan tumbuh lebih pendek sehingga memungkinkan Maine Coon berjalan tanpa khawatir tersangkut di semak-semak.
4. Cerdas
Serupa dengan Kucing Savannah, Maine Coon sangat menyukai aktivitas menjelajahi alam bebas dengan pemiliknya. Pada kesempatan ini, Maine Coon juga dapat dilatih supaya bisa berjalan berdampingan dengan pemiliknya seperti halnya anjing.
5. Tampil di Harry Potter
Fakta menarik tentang Maine Coon lainnya adalah kehadirannya dalam salah satu film populer, Harry Potter. Maine Coon betina dengan nama Pebbles merupakan salah satu dari tiga kucing peliharaan Argus Filch, Mrs. Norris. Meski tidak responsif seperti kucing lainnya saat diajak latihan shooting. Namun Maine Coon sangat hebat dalam berjalan melintasi set dan berhenti sesuai perintah.
6. Kucing terpanjang di dunia
Stewie, seekor Maine Coon berusia 8 tahun sempat berhasil memegang Rekor Dunia Guinnes sebagai kucing domestik terpanjang di dunia. Sayangnya, Stewie meninggal dunia pada tahun 2013 lalu karena penyakit kanker yang dideritanya. Saat itu, Stewie memiliki panjangan hinggan 48,5 inch dari ujung hidung sampai ekornya.
7. Berhasil di kloning
Pada tahun 2004 lalu, seekor anak kucing Maine Coon bernama Little Nick tercatat sebagai penjualan hewan peliharaan kloning pertama.
Baca Juga: 5 Bintang Harry Potter yang Sudah Punya Anak, Sebentar Lagi Reunian!
Seorang wanita di Texas membayar $50.000 untuk menugaskan perusahaan biotek berbasis di California untuk mengkloning kucingnya yang mati. Terlepas dari berbagai kontroversi yang menyertainya, pemilik Little Nicky mengakui hasil kloning identik dengan Nick yang asli.