Takut Ketahuan Mertua Sering Order Makanan di Aplikasi Ojol, Tutorial Cewek Ini Disorot

Senin, 27 Desember 2021 | 12:46 WIB
Takut Ketahuan Mertua Sering Order Makanan di Aplikasi Ojol, Tutorial Cewek Ini Disorot
Ilustrasi sampah (hamsters/flickr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa orang tinggal di rumah mertua memilih untuk memesan makanan lewat ojek online (ojol) secara diam-diam. Salah satunya seperti seorang wanita yang membagikan videonya melalui akun TikTok @dewasuho.

Wanita ini beberapa kali membagikan cara memesan makanan lewat aplikasi ojol diam-diam agar tak ketahuan mertua. Video tersebut kemudian menimbulkan pertanyaan, bagaimana cara membuang sampah kemasan makanan yang ia beli.

Wanita ini kemudian memberi tahu caranya lewat video berdurasi 35 detik. Dalam unggahan itu, ia menyebutkan beberapa cara.

Cara pertama adalah membungkus kemasan makanan dengan sampah bekas jajanan anak. Wadah makanan yang terbuat dari kardus tipis itu dilipat hingga kecil kemudian dimasukkan ke dalam kemasan bekas jajanan anak.

Baca Juga: Kasih Bintang Satu Usai Pesan Makanan, Pelanggan Malah Diteror dan Diejek Pembantu

Sampah itu pun tinggal dibuang tanpa membuat mertuanya curiga. Selanjutnya, adalah membuang sampah saat keluar rumah.

Membuang bungkus makanan diam-diam (TikTok @dewasuho)
Membuang bungkus makanan diam-diam (TikTok @dewasuho)

Sampah akan disembunyikan di dalam jaket kemudian dibuang saat hendak pergi ke suatu tempat. Kemudian cara ketiga adalah dibuang saat orang-orang masih tertidur lelap di kamar.

Sampah itu bahkan dibuang ke tempat sampah tetangga agar tak ketahuan mertua. Hal-hal ini ia lakukan bersama suaminya secara diam-diam.

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Kalau gue malah tetangga yang suka sinis misal gue pesan makanan. Heran padahal duit-duit gue, nggak minta makan sama dia," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Pesan Makanan Online Berakhir Balapan sama Driver Ojol, Warganet Ngakak Lihat Maps

Warganet lain ikut berkomentar. "Semoga kakak segera diberikan rezeki dan kesempatan agar bisa punya rumah sendiri aamiin," ujar warganet ini mendoakan.

"Gini amat ya tinggal sama mertua huhu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, kurang dari 24 jam setelah diunggah, video ini sudah viral dan ditonton sebanyak lebih dari 4 juta kali di TikTok.

Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI