Suara.com - Makanan khas di setiap daerah di Indonesia memiliki keunikan dari segi tampilan dan rasanya. Salah satunya kuliner yang paling terkenal adalah beragam makanan khas Sulawesi Selatan yang unik dan legendaris. Kali ini akan direkomendasikan beberapa makanan khas Sulawesi Selatan yang wajib dicoba.

Makanan satu ini adalah menu pertama yang wajib Anda makan saat berada di Makassar. Coto Makassar atau Coto mangkasara adalah makanan khas Sulawesi Selatan yanh paling terkenal. Coto Makassar dimasak dari jeroan sapi yang direbus lama.
Kuahnya berpadu dengan irisan daging sapi kemudian dibumbui dengan racikan khusus. Coto Makassar disajikan dalam mangkuk bersama ketupat dan buras. Kuahnya yang segar bisa ditambahkan dengan sambal yang pedas.
2. Sup Konro

Sup konro merupakan olahan sup iga sapi khas dari Bugis dan Makassar. Sup ini terdiri dari iga sapi dan daging sapi yang dimasak khusus. Kuah supnya berwarna coklat kehitaman cocok disantap bersama birasa dan ketupat. Cita rasa pedas berasal dari rempah-rempah, seperti ketumbar, keluwak, pala, kunyit, kencur, daun jeruk, salam, cengkeh, dan kayu manis. Benar-benar sup beraroma rempah yang menyehatkan.
3. Kapurung

Makanan khas Sulawesi Selatan, tepatnya dari Palopo satu ini dinamakan Kapurung. Kapurung merupakan makanan berkuah yang memiliki cita rasa sedikit asam dan sangat menyegarkan. Bahan utamanya adalah bakso kecil dari adonan tepung sagu.
Semangkuk kapurung disajikan bersama kuah berbumbu kacang dan aneka sayuran seperti jagung manis, bayam, terong, dan kacang panjang serta daging ikan. Makanan yang rasanya lezat dan sedikit asam ini sangat cocok ditambahkan sambal terasi dan raca' mangga.
Baca Juga: Viral Emak-emak Ngamuk ke Tersangka Curanmor saat Jumpa Pers, Barang Bukti Hampir Melayang
4. Kue Barongko