Viral Cewek Coba Wahana Seluncur Transparan di Gedung, Publik Lemas Pas Lihat Viewnya

Arendya Nariswari Suara.Com
Rabu, 22 Desember 2021 | 15:44 WIB
Viral Cewek Coba Wahana Seluncur Transparan di Gedung, Publik Lemas Pas Lihat Viewnya
Viral Cewek Coba Wahana Seluncur Transparan di Gedung Tinggi Dubai, Publik: Makasih Nggak Dulu. (TikTok/@itsmekyliemavz)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sudah sejak bulan Juli 2020 lalu, Dubai membuka pintu wisata mereka untuk para pelancong dari berbagai negara. Berbagai destinasi wisata sekaligus wahana seru ditawarkan oleh negara yang dikenal akan kemewahannya ini. Salah satunya yakni seluncur transparan di gedung Sky View Dubai.

Di wahana ini, wisatawan bisa mencoba berseluncur di kaca gedung dengan pemandangan kota yang sedikit terlihat ekstrem.

Tentu saja, wahana ini terlihat menegangkan karena seolah-olah wisatawan berseluncur dari ketinggian.

Viral Cewek Coba Wahana Seluncur Transparan di Gedung Tinggi Dubai, Publik: Makasih Nggak Dulu. (TikTok/@itsmekyliemavz)
Viral Cewek Coba Wahana Seluncur Transparan di Gedung Tinggi Dubai, Publik: Makasih Nggak Dulu. (TikTok/@itsmekyliemavz)

Tapi tenang saja, tentunya seluncuran di Sky View Duai ini didesain khusus sehingga tetap terbilang aman untuk digunakan wisatawan.

Salah satu wisatawan yang telah mencoba wahana seluncuran transparan ini ialah pemilik akun TikTok @itsmekyliemavz.

Pada salah satu video yang diunggah, wanita ini mencoba berseluncur dari Sky View Dubai.

Viral Cewek Coba Wahana Seluncur Transparan di Gedung Tinggi Dubai, Publik: Makasih Nggak Dulu. (TikTok/@itsmekyliemavz)
Viral Cewek Coba Wahana Seluncur Transparan di Gedung Tinggi Dubai, Publik: Makasih Nggak Dulu. (TikTok/@itsmekyliemavz)

Dari video yang diunggah seolah-olah wanita ini berseluncur di kaca gedung pencakar langit dan sukses membuat siapa saja sedikit merinding ketika melihatnya.

"Welcome to SKY VIEW DUBAI,"tulis akun TikTok @itsmekyliemavs.

Ketika berseluncur, warganet dibuat ketar-ketir karena dari video lapisan kaca pada wahana tersebut sekilas terlihat tipis.

Baca Juga: Viral Perjuangan Ayah Merancang Pelaminan Putrinya Ini Banjir Pujian Warganet

Tidak sedikit dari warganet yang takut jika kaca tersebut pecah karena berada di ketinggian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI