Suara.com - Gaya pakaian Kate Middleton sudah sering menjadi pembicaraan. Bahkan, tidak sedikit penggemar sang Duchess of Cambridge yang sering berusaha meniru gaya pakaiannya.
Terbaru, Kate Middleton menjadi sorotan saat hadir di acara konser Natal pada 8 Desember 2021 silam.
Melansir Daily Mail, Kate Middleton hadir dalam acara Together At Christmas yang nantinya akan ditayangkan di ITV pada malam Natal.
Pada kesempatan tersebut, istri Pangeran William ini hadir mengenakan kardigan warna merah dengan hiasan mawar putih.
Kardigan tersebut juga memiliki kerah Peter Pan yang bisa dilepas. Kemudian, kancing kardigan terbuat dari mutiara.

Diketahui Kate Middleton memakai kardigan kasmir keluaran brand Miu Miu.
Harga kardigan Cotton-trimmed cashmere-jacquard cardigan itu sendiri rupanya mencapai puluhan juta.
Menurut laman Net-A-Porter, kardigan Miu Miu Cotton-trimmed cashmere-jacquard tersebut dibanderol seharga 1.350 poundsterling atau Rp25,5 juta.
Namun, terlepas dari harganya, kardigan Kate Middleton tersebut dikabarkan sudah terjual habis di berbagai laman toko online di Inggris.
Baca Juga: Putri Charlotte Jadi Anak Terkaya di Dunia, Kekayaannya Capai Rp70,5 Triliun
Sementara, penampilan Kate Middleton dari acara konser Natal tersebut juga ramai disorot warganet.