Penyebab belekan pada kucing selanjutnya adalah tersumbatnya saluran air, produksi air mata berlebih, alergi konjungtivitis virus, dan masih banyak lagi. Penyakit pada kucing tersebut akan membuat robekan abnormal pada mata kucing yang berujung belekan.
4. Uveitis
Peradangan uveitis yang serius juga menjadi salah satu penyebab belekan pada mata kucing. Hal ini diakibatkan adanya trauma, peradangan struktur internal mata, kekebalan tubuh, serta infeksi.
5. Mata kering (keratojungtivitis sicca)
Sama halnya dengan manusia, membiarkan mata kering pada kucing juga akan menyebabkan masalah pada indera satu ini. Akibat dari mata kering ini, kornea akan meradang kemudian berwarna kemerahan.
Mata kucing kering disebabkan ketiadaan air mata yang encer, sehingga yang terjadi adalah keluarnya cairan mata lengket berwarna kuning. Jika dibiarkan, keratokonjungtivitis sicca ini dapat menyebabkan kebutaan.
6. Penyebab lain
Selain 5 poin di atas, masih ada beberapa penyebab mata kucing belekan lainnya. Salah satu yang paling sering ditemui adalah masuknya benda asing ke dalam mata yang menimbulkan iritasi.
Itu dia tadi penyebab mata belekan pada kucing yang wajib Anda ketahui. Jika menemukan pertanda kucing kurang nyaman dan matanya mengalami iritasi, segera bawa anabul kesayangan Anda ke klinik atau dokter hewan terdekat untuk tindakan lebih lanjut.
Baca Juga: 6 Fakta Kucing Hitam, Ternyata Justru Bisa Jadi Pembawa Keberuntungan
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri