Pantai Santolo adalah tempat wisata di Garut berikutnya yang tak kalah indah. Di sini, Anda bisa menikmati panorama pantai dan biota laut serta menikmati beragam olahan seafood yang lezat.
Selain itu, disediakan juga persewaan perahu oleh nelayan untuk menikmati deburan ombak pantai selatan yang cukup menantang.
![Wisatawan mengunjungi kawasan wisata Pantai Santolo, Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Minggu (20/9/2020). [ANTARA FOTO/Candra Yanuarsyah]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/09/20/31760-wisata-pantai-santolo-garut.jpg)
Salah satu tempat wisata di Garut ini memiliki pemandangan perbukitan nan indah, pusat wahana akuatik dan kolam air panas.
Sumber air tempat wisata tersebut dibendung dari kawah Kamujang yang memiliki air bersih dan jernih. Darajat Pass Waterpark cocok menjadi destinasi wisata keluarga yang seru dan menyenangkan.
Berikutnya ada resort alam Kampung Sumber Alam yang bisa Anda kunjungi. Tempat ini mengusung konsep perkampungan Sunda yang ditata secara artistik di mana bangunannya berdiri di atas kolam balong.
Suasananya sangat nyaman, tenang, damai. Semua fasilitas resort lengkap ada di setiap kamar. Pemandangan alam dari resort ini juga sangat menawan.
Demikian beberapa tempat wisata di Garut yang hits dan paling direkomendasikan untuk Anda kunjungi bersama keluarga maupun orang terdekat lainnya.
Baca Juga: 5 Pilihan Makanan Khas Jogja yang Paling Terkenal, Gudeg hingga Mie Lethek
Kontributor : Yulia Kartika Dewi